jpnn.com, JAKARTA - Menteri Riset Teknologi dan Pendidikan Tinggi (Menristekdikti) Mohamad Nasir ingin makin banyak Perguruan Tinggi Negeri (PTN) di Indonesia yang masuk rangking 500 dunia. Saat ini baru tiga PTN yang diperhitungkan dunia yakni Universitas Indonesia (UI), Institut Teknologi Bandung (ITB), dan Universitas Gadjah Mada (UGM).
"Saya pengin di 2024 ada 11 perguruan tinggi yang masuk rangking 500 dunia. Saya yakin ini bisa tercapai kalau pimpinan universitasnya serius ingin menjadi world class university," ujar Menteri Nasir di Jakarta, Selasa (7/5).
BACA JUGA: Menristekdikti: Pendidikan Vokasi Tertinggal karena Masyarakat Fokus Gelar
Dia mencontohkan, beberapa kampus yang sudah masuk dalam 500 perguruan tinggi tingkat dunia di antaranya, UI peringkat 292, ITB peringkat 340, UGM peringkat 390. Nasir menyebut sudah mengajukan terkait dana khusus demi target tersebut.
"Ini kami sudah mengajukan kepada presiden nanti ada dana yang akan kami alokasikan khusus untuk perguruan tinggi yang masuk kelas dunia. Kalau enggak susah bisa mencapai hal itu," katanya.
BACA JUGA: Pemilihan Rektor Selalu Bermasalah, Menristekdikti Perintahkan Lapor Polisi
Menurut dia, dana yang diajukan ke presiden itu sebanyak Rp 10 triliun. Nantinya digunakan untuk mengembangkan dan meningkatkan perguruan tinggi tersebut, agar bisa meraih prestasi lebih baik.
"Dananya untuk pengembangangan riset, staff mobility, dosen asing ke Indonesia atau sebaliknya Indonesia ke luar negeri, mahasiswa dan semua harus melakukan riset collaborate," tutupnya. (esy/jpnn)
BACA JUGA: Pengumuman Kelulusan Seleksi PMDK PN, 16.666 Siswa Lolos ke Politeknik Negeri
BACA ARTIKEL LAINNYA... Menteri Nasir Ingatkan Sarjana Jangan Ngebet jadi PNS
Redaktur & Reporter : Mesya Mohamad