Mentan Berharap Australia Investasi Peternakan Sapi di Indonesia

Kamis, 12 September 2013 – 21:21 WIB

jpnn.com - JAKARTA - Menteri Pertanian Suswono tidak sependapat dengan wacana untuk membeli lahan ternak sapi di Australia. Suswono mengaku lebih berharap Australia yang menanamkan investasi peternakan sapi di Indonesia.

"Pada dasarnya, kami berharap, Australia yang mau berinvestasi di sini. Tapi kelihatannya, mereka tidak tertarik. Australia maunya, Indonesia jadi pasarnya saja," tutur Suswono di Jakarta, Kamis, (12/9).

BACA JUGA: Kasih Tahu Jokowi, Mobil Murah untuk Rakyat Kecil

Meski demikian, Mentan menyatakan pihaknya tidak melarang jika ada individu atau BUMN yang ingin berinvestasi di Australia. Menurutnya, keputusan itu berada di wilayah pribadi masing-masing pengusaha atau BUMN.

"Itu sebenar wilayah privat, BUMN itu terserah. Pada dasarnya kami berharap Australia yang investasi di sini," tutur Suswono.

BACA JUGA: Mentan Ingin Harga Kedelai Tetap Tinggi

Sebelumnya, Kementerian BUMN mengatakan dalam tahun ini, dua BUMN akan menanamkan investasi lahan ternak sapi di Australia. Pemerintah menganggarkan dana sekitar Rp 1 triliun sampai Rp 2 triliun untuk membeli saham lahan ternak sapi di sana. Sapi dari Australia nantinya akan digemukkan di Indonesia. (flo/jpnn)

BACA JUGA: Indonesia Butuh 500 Ribu Hektare Lahan Kedelai

BACA ARTIKEL LAINNYA... Perajin Tempe Masih Tolak Produksi


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler