Menteri Bappenas dan Stafsus Presiden Berkomitmen Membangun SDM Papua

Minggu, 15 November 2020 – 15:33 WIB
Staf Khusus (Stafsus) Presiden Billy Mambrasar terus menunjukkan komitmennya membangun sumber daya manusia (SDM) Papua. Foto: Dok Pri

jpnn.com, SORONG - Staf Khusus (Stafsus) Presiden Billy Mambrasar terus menunjukkan komitmennya membangun sumber daya manusia (SDM) Papua.

Menurutnya dia, manusia adalah kunci penggerak pembangunan sehingga investasi harus diarahkan ke sana.

BACA JUGA: Dukung DPR Sahkan RUU Larangan Minol, HNW: Papua Bisa jadi Inspirasi

“Menurut saya, manusia Papua, khususnya orang asli Papua, harus menjadi kunci pembangunan tersebut,” kata Billy saat menghadiri pertemuan dengan Menteri Bappenas Suharso Manoarfa di Hotel Swissbel, Sorong, Jumat (13/11).

Pertemuan yang dihadiri beberapa Jajaran Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Provinsi Papua Barat itu mendiskusikan berbagai hal penting.

BACA JUGA: Dukung RUU Minol, Sekjen MUI Jadikan Papua Contoh Kasus

Salah satunya ialah berkaitan dengan Inpres No. 9 Tahun 2020 terkait percepatan pembangunan Provinsi Papua dan Papua Barat.

“Saya mendukung penuh apa yang disampaikan oleh Menteri Bappenas,” ujar Billy.

Suharso sendiri menekankan pentingnya membangun SDM orang asli Papua (OAP) untuk mendorong akselerasi pembangunan, khususnya dengan adanya Otonomi Khusus di Papua dan Papua Barat berdasarkan UU No. 21 Tahun 2001.

Seperti diketahui, Presiden Jokowi mengeluarkan Instruksi Presiden Nomor 9 Tahun 2020 yang berfokus pada percepatan pembangunan Papua dan Papua Barat.

Kementerian Bappenas akan mengeluarkan rencana aksi untuk mewujudkan instruksi presiden tersebut menjadi pembangunan yang konkret. (jos/jpnn)


Redaktur & Reporter : Ragil

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag
Papua   SDM   Billy Mambrasar  

Terpopuler