Menteri Khofifah Minta Kelola Sebatik Jangan Kalah dari Malaysia

Minggu, 03 Mei 2015 – 21:22 WIB
Menteri Sosial, Khofifah Indar Parawansa. Foto: Dokumen JPNN.com

jpnn.com - MENTERI Sosial Khofifah Indar Parawansa menyampaikan bahwa salah satu program nawacita dari pemerintahan Joko Widodo adalah membangun Indonesia dari pinggiran dengan memperkuat wilayah perbatasan dalam bingkai NKRI.

“Indonesia tidak boleh kalah dalam mengelola segala potensi yang ada di wilayah Pulau Sebatik daripada Malaysia. Terkadang, rumput di rumah tetangga tampak lebih hijau dari rumput di rumah sendiri,” kata Menteri Sosial Khofifah Indar Parawansa saat pidato penutupan Diklat Tenaga Kesejahteraan Sosial Masyarakat (TKSM) di Desa Aji Kuning, Sebatik Tengah Nunukan, Kalimantan Utara, Sabtu (2/5).

BACA JUGA: Tabrak Mobil Kijang, Pengendara Ini Tewas di Depan Taman Pemakaman Umum

Diklat tersebut melibatkan berbagai elemen strategis yang ada di Pulau Sebatik, seperti tokoh masyarakat, karang taruna, bidan, pendamping Program Keluarga Harapan (PKH), serta Pekerja Sosial Masyarakat (PSM).

“Diharapkan diklat menjadi energi positif, memompa gelora produktivitas bagi tenaga kerja, perekat bagi seluruh elemen bangsa dan TKSM bisa terlibat aktif dalam pembangunan di Pulau Sebatik ini,” tegasnya.

BACA JUGA: Polisi Lingga Berhasil Ringkus Pencuri sekaligus Residivis Pembunuhan

Segala potensi di Pulau Sebatik yang berbatasan dengan negeri jiran, Malaysia, mesti dimanfaatkan sumber daya alam sebesar-besarnya untuk kemakmuran dan kesejahteraan bangsa. Potensi di sepanjang jalan di Pulau Sebatik, misalnya dari tanaman sereh. Bisa diolah karena peminatnya banyak di Tawau. Termasuk tanaman jahe dan pisang.

“Jika TKSM menjadi sumber energi positif, maka pembangunan di Pulau Sebatik bisa dimaksimalkan dan mendongkrak perekonomian, sekaligus kemandirian,” harapnya. (rus/rmol/jpnn)

BACA JUGA: Didenda Rp 2 Miliar, Empat Nelayan Asing Ajukan Banding Sambil Menggerutu

BACA ARTIKEL LAINNYA... Duh... Dua Pencuri Kuras 200 Liter Minyak Goreng Pedagang dari Drum


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler