Menteri Sarankan KKN Diarahkan Bentuk Desa Binaan

Sabtu, 28 Februari 2015 – 13:48 WIB

jpnn.com - JAKARTA - Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi (DPDTT), Marwan Jafar, menilai Kuliah Kerja Nyata (KKN) akan lebih efektif jika setiap perguruan tinggi menargetkan pembentukan desa binaan di sekitar kampus.

Pandangan ia kemukakan mengingat di perguruan tinggi terdapat berbagai bidang ilmu yang diyakini memampukan kalangan civitas akademik menggali berbagai potensi desa.

BACA JUGA: Arena Pertarungan Hatta-Zulkifli Sudah Siap

"Kalau setiap perguruan tinggi dapat membentuk desa binaan, maka harapan pemerintah membentuk desa-desa mandiri akan semakin mendekati kenyataan," ujar Marwan, Sabtu (28/2).

Menurut Marwan, sebenarnya beberapa perguruan tinggi telah melakukan hal tersebut. Contohnya Institut Pertanian Bogor (IPB), setidaknya kini membina 17 desa secara berkelanjutan, hingga menjadi pengekspor jambu terbanyak di Asia Tenggara. Sementara di NTT, terdapat desa-desa wisata yang diberdayakan.‬

BACA JUGA: Raskin Cukup Sampai Mei

‪"Dengan banyaknya desa mandiri, akan menjadi daya tarik bagi masyarakat untuk tetap tinggal di desa. Jadi tidak perlu lagi pergi ke kota atau menjadi TKI untuk menghasilkan uang," katanya.‬

Selain itu, perguruan tinggi secara  tidak langsung juga memeroleh manfaat. Karena modal pengalaman yang diperoleh mahasiswa ketika dilibatkan dalam membentuk desa binaan, dapat dikembangkannya di desa dari mana ia berasal.

BACA JUGA: Ini Modus Kecurangan Rumah Sakit

"Dengan beberapa pengalaman melakukan pembinaan desa, mahasiswa tidak akan canggung lagi ketika harus pulang ke desa dan menghadapi masyarakat desa," ujarnya.‬

‪Mengingat banyaknya manfaat dari wacana tersebut, Marwan mengaku akan menjajaki berbagai kerja sama dengan beberapa perguruan tinggi, guna mengembangkan desa-desa dengan memanfaatkan para ahli dari berbagai kampus.

"Kita sudah mulai melakukan beberapa kerja sama dengan perguruan tinggi di Indonesia untuk melakukan pembinaan secara intensif terhadap pembangunan desa," ujarnya.‬

Langkah ini menurut Marwan sangat penting, karena menuju desa mandiri perlu perencanaan secara komperhensif dengan melibatkan ahli dari berbagai bidang.(gir/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Dipimpin Hatta, Elektabilitas PAN Diyakini Akan Meningkat


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler