Mentimun Diam-Diam Menghanyutkan

Jumat, 08 September 2017 – 21:47 WIB
Mentimun. Foto: Pixabay

jpnn.com - TIMUN atau mentimun merupakan salah satu buah yang sudah tidak asing bagi semua lapisan masyarakat.

Ini karena timun mudah didapatkan dengan harga yang relatif murah sekaligus bisa dibudidayakan di pekarangan kita sendiri.

BACA JUGA: Ternyata Tato Bisa Pengaruhi Keringatmu

Hampir sebagian besar jenis timun memiliki bentuk fisik bulat memanjang dengan kulit buah hijau tua, daging yang bewarna hijau muda serta memiliki biji didalamnya.

Dengan kandungan air yang melimpah, timun sangat cocok dikonsumsi pada siang hari saat suhu sangat panas.

BACA JUGA: Jangan katakan 5 Hal Ini kepada Penderita Gangguan Kecemasan

Tapi ternyata timun juga memiliki manfaat luar biasa bagi kesehatan tubuh Anda.

Lalu, apa saja manfaat dahsyat timun bagi kesehatan tubuh? Berikut ini penjelasannya, seperti dilansir laman Huffingtonpost:

BACA JUGA: Ini Gejala Kanker Kulit yang Mudah Terdeteksi

1. Bantu tetap terhidrasi

Ketimun adalah 95,2 persen air, yang berarti 5 ons timun mengandung 4,8 ons atau 150 ml air. Itu sudah sekitar 26 persen dari asupan air harian Anda melalui makanan.

2. Dukung kesehatan jantung

Ketimun mengandung potasium (152mg per cangkir), yang bisa membantu menurunkan tekanan darah.

Sebuah tinjauan terhadap studi yang dilakukan pada asupan kalium menunjukkan bahwa asupan kalium yang lebih tinggi dikaitkan dengan tingkat stroke yang lebih rendah dan mungkin juga mengurangi risiko penyakit kardiovaskular total.

3. Lindungi otak dari penyakit neurologis

Zat anti-inflamasi yang disebut fisetin hadir dalam ketimun, serta stroberi dan anggur.

Fisetin memainkan peran penting dalam kesehatan otak. Fisetin memiliki kemampuan untuk mengurangi dampak penyakit neurologis terkait usia pada fungsi otak. Timun juga akan membantu menjaga fungsi kognitif pada orang-orang dengan penyakit Alzheimer.

4. Lindungi kulit dari efek penuaan

Ada alasan mengapa mentimun digunakan dalam perawatan kulit. Mereka terbukti efektif sebagai agen anti keriput potensial dalam produk kosmetik, sehingga melindungi kulit kita dari efek penuaan.

5. Perangi peradangan dalam tubuh dan kurangi resiko terkena kanker

Ketimun bisa membantu menurunkan respon inflamasi dalam tubuh. Mereka mengandung polifenol yang disebut lignan, yang berpotensi mengurangi risiko kanker dan penyakit kardiovaskular tertentu.

Mereka juga mengandung nutrisi tanaman yang disebut cucurbitacins, yang memiliki sifat antikanker:

6. Meringankan rasa sakit

Flavonoid, zat anti-inflamasi dan tanin dalam mentimun, keduanya telah terbukti membatasi pelepasan radikal bebas di tubuh dan mengurangi rasa sakit.

7. Kurangi bau mulut

Bau mulut biasanya disebabkan oleh bakteri di mulut. Serat dan sayuran kaya air seperti mentimun bisa mendongkrak produksi air liur mulut Anda, yang pada gilirannya membantu membersihkan bakteri yang menyebabkan bau mulut.

8. Lindungi tulang

Mentimun adalah sumber vitamin K yang baik. Satu cangkir ketimun berisi 22 persen asupan vitamin K harian yang disarankan.

Vitamin ini sangat penting untuk kesehatan tulang, karena asupan vitamin K yang rendah telah dikaitkan dengan risiko patah tulang yang lebih tinggi. Vitamin K juga penting untuk meningkatkan penyerapan kalsium pada tulang.

9. Cegah sembelit

Ketimun kaya akan air dan kulitnya mengandung serat yang tidak larut. Baik air dan serat ketimun membantu makanan untuk bergerak melalui saluran pencernaan lebih cepat dan lebih mudah serta membantu mencegah sembelit.

10. Pertahankan berat badan yang sehat

Ketimun sangat rendah kalori (16 kalori per cangkir) dan mereka juga mengandung serat di kulitnya. Dan makanan yang mengandung serat bisa membantu menjaga berat badan yang sehat.(fny/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Hati-hati! Kesepian Bisa Jadi Ancaman Kesehatan


Redaktur & Reporter : Fany

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler