jpnn.com - JAKARTA - Upacara peringatan HUT Ke-78 Kemerdekaan RI dilaksanakan secara meriah dan khidmat oleh berbagai kalangan di tanah air. Selain dilakukan pemerintah, satuan pendidikan, dan institusi bisnis, upacara detik-detik proklamasi juga digelar salah satu kantor pengacara, SIP Law Firm di SIP Garden & Villa Parung, Bogor, Jawa Barat, Kamis (17/8), mulai pukul 08.00 WIB.
Sebanyak 10 petugas upacara dari SIP Law Firm dikerahkan, ada yang bertindak sebagai pembaca teks proklamasi, Pancasila, doa, dan paduan suara.
BACA JUGA: Lahir di Hari Kemerdekaan, Bayi Perempuan Diberi Nama HUT RI Agustina
Perhatian peserta upacara terpusat pada Managing Partner Zubaidah Jufri serta R. Yudha Triarianto Wasono, partner SIP Law Firm yang bertindak sebagai pembina upacara.
Keduanya menjadi perhatian karena menaiki kuda hitam besar.
BACA JUGA: Pengacara Sebut Mantan Bos Waskita Merasa Dikriminalisasi
Pada kesempatan tersebut Founder SIP Law Firm Safitri Saptogino menyampaikan harus ada perubahan mindset bahwa Indonesia sudah memasuki gerbang kemerdekaan. Bukan lagi di depan pintu gerbang kemerdekaan.
Perubahan mindset penting dalam menyongsong berbagai perkembangan dunia hukum, baik nasional maupun internasional.
BACA JUGA: Tanggapi Sindirian Kode Etik Deolipa, Ronny Talapessy: Saya Lawyer Profesional
Namun, dia juga mengingatkan untuk tetap menjaga jati diri sebagai bangsa Indonesia.
"Pentingnya menjaga jati diri bangsa tersebut, selaras dengan jati diri sebagai lawyer SIP Law Firm. Keduanya merupakan fondasi yang harus tercermin dalam diri baik ketika bekerja sebagai profesional maupun dalam kehidupan sehari-hari," katanya.
Untuk mencapai hasil yang maksimal, Safitri juga mengingatkan pentingnya kesamaan visi di antara seluruh lawyer SIP Law Firm.
Selain itu, juga penting menghilangkan sekat dan batasan serta bersatu mencapai visi bersama.
"Harus terus bergandengan tangan menuju visi bersama, " ucapnya.
Seluruh karyawan juga diingatkan untuk memegang teguh moto "Setiap Langkah adalah Ibadah".
Menurutnya, moto tersebut selama ini telah membawa kesejahteraan dan keberkahan bagi SIP Law Firm.
"Harus mengingat bahwa setiap langkah adalah ibadah agar apa yang dilakukan selalu diridai Tuhan," ungkapnya.
Dia berharap seluruh lawyer SIP Law Firm untuk selalu memberikan yang terbaik.
Boleh berjalan pelan di awal, tetapi seperti mesin diesel, makin lama usaha kian kencang, dan akhirnya bisa mendapatkan hasil yang diinginkan.
"Semoga bisa menjadi 'the dream team' dari law firm di seluruh Indonesia," pungkasnya.
Peringatan kemerdekaan ini dilangsungkan selama dua hari dan diisi dengan berbagai acara serta perlombaan.
Hadiah-hadiah menarik dipersiapkan untuk menambah kemeriahan acara. (esy/jpnn)
Redaktur : M. Kusdharmadi
Reporter : Mesyia Muhammad