Mewisuda 222 Sarjana Baru STIE Unisadhuguna, Reza Suriansha: Kami Memperkuat Budaya Ilmiah

Selasa, 24 Oktober 2023 – 11:02 WIB
Ketua STIE Unisadhuguna Reza Suriansha (tengah) bersama anggota Senat pada acara Dies Natalis ke-16 dan Sidang Senat Terbuka Wisuda Sarjana Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE) Unisadhuguna di Auditorium Wisma Subud, Jakarta Selatan, Sabtu (21/10/2023). Foto: Humas STIE Unisadhuguna

jpnn.com, JAKARTA - Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE) Unisadhuguna menyelenggarakan wisuda terhadap 222 sarjana baru pada Sabtu (21/10/2023).

Ketua STIE Unisadhuguna Reza Suriansha mengatakan 222 sarjana baru itu terdiri dari Program Studi Manajemen berjumlah 186 sarjana dan Program Studi Ekonomi Pembangunan berjumlah 36 sarjana.

BACA JUGA: Besok, STIE Unisadhuguna Mewisuda 222 Sarjana Baru

“Saya sungguh berbangga hati berdiri di hadapan seluruh hadirin serta para wisudawan/I tahun akademik 2022/2023 STIE UniSadhuGuna atas keberhasilan dan pencapaian puncak dari kerja keras dan pengorbanan yang telah dilakukan selama menjalankan pembelajaran sebagai mahasiswa STIE Unisadhuguna,” ujar Reza Suriansha saat sambutan pada acara Dies Natalis ke-16 dan Sidang Senat Terbuka Wisuda Sarjana Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE) Unisadhuguna di Auditorium Wisma Subud, Jakarta Selatan, Sabtu (21/10/2023).

Menurut Reza, STIE Unisadhuguna sebagai penyelenggaran kegiatan Tridarma Perguruan Tinggi akan senantiasa menjaga dan memperkuat budaya ilmiah dengan meningkatkan sinergisitas antara kegiatan pembelajaran, penelitian dan pengabdian kepada masyarakat.

BACA JUGA: Izin STIE Tribuana Bekasi Dicabut, Mahasiswanya Dipersulit Urus Pindah Kampus

“Kami akan terus meningkatkan kolaborasi-kolaborasi yang lebih strategis dengan berbagai pelaku di sektor-sektor industry/bisnis ataupun dengan organisasi-organisasi lainnya,” ujar Reza.

Lebih lanjut, Reza mengatakan sesuai visi dan misi Yayasan Persaudaraan Bangbayang 66, pihaknya akan berusaha terus untuk dapat meningkatkan diri menjadi universitas yang diharapkan akan berkontribusi lebih banyak dan lebih baik bagi dunia pendidikan di Indonesia.

BACA JUGA: Kuliah Umum di STIE Banjarmasin, LaNyalla Canangkan Merdeka Belajar Kampus Merdeka

Era Industri 4.0

Reza Suriansha mengatakan saat ini dunia sudah memasuki era Industri 4.0. Oleh karena itu, keperluaan sumber daya manusia (SDM) dalam dunia usaha di era industry 4.0.

Dia mendorong SDM yang punya behaviour dan bermental untuk bersaing secara global. Selain itu, SDM yang punya kapasitas sehingga terus melakukan long life learning.

“Kemudian, SDM dengan skill teknologi dan informasi, serta SDM yang punya attitude professional dan high responsibility,” ujar Reza.

Lebih lanjut, Reza mengatakan tuntutan sumber daya manusia ke depan memerlukan seseorang yang memiliki beberapa hal. Pertama, kecerdasan ilmu pengetahuan dan kemampuan eksploratif akan hal-hal yang baru dan relevan.

Kedua, SDM yang selalu update dengan situasi dan kondisi kekinian. Ketiga, SDM yang memiliki kecerdasan dan kritis dalam memvalidasi informasi yang benar dan dapat digunakan.

Keempat, menggunakan kecerdasan moral dan bijaksana dalam mengimplementasikan perubahan-perubahan yang ada.

“Terakhir, memiliki kecerdasan kolaboratif yang mampu membangun jejaring serta ekosistem bersama,” ujar Reza

Reza sebelum mengakhiri sambutannya, berharap kepada para wisudawan/i dapat menyerap, membawa dan mengimplementasikan seluruh ilu, keahlian, pengalaman dan nilai-nilai kehidupan sosial yang diperoleh di STIE Unisadhuguna dalam kehidupannya masing-masing.

“Sebab, setelah ini (wisudawan/i) akan menjadi awal kehidupan baru kalian sebagai seorang Sarjana dengan karakter Noble Scholar yaitu seorang yang berbudi pekerti luhur serta berakhlak mulia sesuai dengan filosofi UniSadhuguna yang akan membangakan orang tua, keluarga dan bermanfaat bagi masyarakat sekitar,” ujar Reza.(fri/jpnn)


Redaktur & Reporter : Friederich Batari

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler