jpnn.com, JAKARTA - DUNIA fashion Muslim Indonesia tidak berhenti berkembang dan terus melahirkan designer berbakat.
Oleh karena itu, masih dalam rangka memeriahkan Hari Kemerdekaan Indonesia, Ninja Xpress dengan bangga mempersembahkan kisah inspiratif dari MHL Fashion, sebuah
brand fashion muslim yang berhasil menembus pasar dengan inovasi dan dedikasi tinggi dan bisa meraih kesuksesan di industri yang kompetitif.
BACA JUGA: 6 Tips Sukses Memulai Bisnis Frozen Food ala Ninja Xpress
Dari awal yang sederhana, hingga menjadi salah satu pemain penting di industri fashion muslim, perjalanan MHL Fashion bisa menjadi inspirasi bagi semua pengusaha muda di Indonesia
MHL Fashion didirikan oleh Muhammad Rio Riansyah, seorang pengusaha muda asal Bandung, yang memulai perjalanan bisnisnya di dunia fashion muslim sejak 2016.
BACA JUGA: Ninja Xpress Hadirkan Layanan Same Day Delivery sebagai Solusi Bagi Pelaku Usaha F&B
Dengan tekad dan semangat, Rio secara resmi mendirikan MHL Fashion pada tahun 2022.
Memanfaatkan pengalamannya sebagai supplier dari konveksi yang telah ia dirikan sejak 2018, Rio berhasil membangun pondasi bisnis yang kuat.
BACA JUGA: Peringati Hari Ibu, Tim Ninja Xpress Berbagi Pengalaman Bekerja dan Mengurus Anak
Dengan kejelian melihat peluang di pasar fashion muslim, Rio terinspirasi dari temannya yang telah sukses berjualan fashion muslim, dan memutuskan untuk mengembangkan produk yang berkualitas dan selalu up-to-date dengan tren terkini.
"Saya melihat peluang besar dalam industri fashion muslim. Dengan kualitas dan inovasi yang tepat, saya yakin MHL Fashion bisa menjadi salah satu brand yang berpengaruh di Indonesia,"kata Rio.
"Kami berkomitmen untuk terus menghadirkan produk yang mengikuti tren dan memenuhi kebutuhan konsumen dengan bahan berkualitas tinggi," ungkap Rio.
Produk-produk MHL Fashion, seperti gamis dan setelan olahraga muslim, dikenal akan kualitasnya yang tinggi dan menggunakan bahan premium.
Dengan harga yang terjangkau, yaitu antara 100.000 hingga 165.000 rupiah, MHL Fashion telah menarik minat banyak konsumen dengan berhasil menjual ribuan pakaian muslim setiap harinya.
Hal-hal yang menurut Rio bisa mendukung kemajuan bisnisnya adalah:
1. Membangun Jaringan Reseller
Saat ini MHL Fashion berhasil membangun jaringan reseller lebih dari 20 reseller yang tersebar di berbagai wilayah di Indonesia.
Hal ini membuat MHL Fashion bisa ditemukan oleh pelanggan dengan mudah dimanapun posisi pelanggan tersebut.
2. Memiliki Mitra Logistik yang Tepat
MHL Fashion bermitra dengan Ninja Xpress, yang membantu memperkuat posisi MHL Fashion di pasar fashion muslim melalui layanan pengiriman yang cepat dan aman ke hampir seluruh wilayah Indonesia.
Kemitraan ini tidak hanya meningkatkan efisiensi logistik, tetapi juga memperkuat branding MHL Fashion melalui fasilitas Creative Business Solution, berupa foto dan video produk berkualitas.
3. Memahami Tren Pasar dan Strategi Promosi yang Tepat
Dengan kesediaan untuk terus belajar dan beradaptasi, Rio rutin mengumpulkan insight dari para ahli fashion dan pelanggan, memastikan bahwa MHL Fashion selalu relevan dan memenuhi ekspektasi konsumen.
Meskipun menghadapi tantangan seperti penjualan yang fluktuatif di bulan-bulan tertentu, Rio tetap fokus pada peningkatan strategi pemasaran dan relasi bisnis untuk menjaga kestabilan penjualan.
"Dalam lima tahun ke depan, saya berharap MHL Fashion bisa membuka toko offline dan memperluas jangkauan kami lebih jauh lagi,"kata Rios.
"Kami ingin dikenal sebagai brand yang membawa kualitas dan tren terbaru ke dalam setiap produk fashion muslim," tutup Rio dengan optimisme.
Ninja Xpress adalah penyedia jasa pengiriman yang didukung oleh teknologi dan bisa mengirimkan paket ke hampir 100 persen wilayah Indonesia dengan jangkauan lebih dari 1000 station dan hub di seluruh Indonesia.
Hadir sejak tahun 2015, Ninja Xpress siap bantu mengantarkan UKM sampai di tujuan dengan memberikan pilihan layanan fleksibel dan menghadirkan kemudahan sistem yang memungkinkan pelacakan paket secara real-time.
Layanan pilihan ini didukung dengan layanan konsumen yang profesional melalui Respon Cepat dan Resolusi Tepat.
Sebagai bentuk komitmen Ninja Xpress kepada para pelaku UKM, Ninja Xpress menawarkan rangkaian solusi yang komprehensif.
Mulai dari dukungan pemasaran seperti photo dan video product, point reward, dan kegiatan aksilerasi, dukungan edukasi melalui riset Suara UKM Negeri dan blog.ninjaxpress.co, dukungan penuh logistik melalui Ninja fulfillment, Ninja International Deliveries, hingga layanan terbaru Ninja B2B dan pengiriman dingin melalui Ninja Cold.(fny/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Bersiap Menghadapi Tantangan Industri Logistik 2024, Ninja Xpress Memperluas Inovasi
Redaktur : Fany
Reporter : Fany, Fany