Milan Kembali Gagal Petik Kemenangan

Kamis, 26 September 2013 – 10:05 WIB

jpnn.com - MILAN - AC Milan belum juga lepas dari periode negatifnya. Kemenangan seolah menjadi barang yang mahal untuk tim berjuluk Rossoneri tersebut.

Kali ini terjadi saat Milan bertandang ke kandang Bologna di pekan kelima Serie A. Bertanding di Stadion Renato Dall'Ara, Milan harus puas ditahan imbang Bologna dengan skor 3-3 (1-1) Kamis (26/9).

BACA JUGA: Juventus Menang Berkat Gol Bunuh Diri

Milan bahkan hampir saja pulang dengan tangan hampa di laga tersebut. Hingga menit ke-89, Milan masih tertinggal 1-3. Namun, Robinho mampu menghidupkan asa Milan ketika berhasil mencetak gol di menit ke-89.

Semenit berselang, Milan memastikan diri mendapatkan satu poin setelah Ignazio Abate berhasil melesakkan gol.

BACA JUGA: Lolos Grup Sudah Realistis

Sebelumnya, Milan memang sempat tertinggal 1-3. Andrea Poli sebenarnya sempat membuat Milan tersenyum usai mencetak gol di menit ke-12. Namun, Bologna langsung bereaksi Diego Laxalt berhasil mencetak gol di menit ke-33.

Ketika babak kedua baru berlangsung tujuh menit, Laxalt kembali menjebol gawang Milan. Di menit ke-62, Jontahan Cristaldo berhasil memperbesar keunggulan Bologna.

BACA JUGA: Perjuangkan Status Evan Dimas, Persebaya Siapkan Tim

Dengan hasil itu, Milan semakin tertinggal dari perburuan scudetto. Milan saat ini duduk di posisi ke-12 dengan koleksi lima angka. (jos/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Terlambat, Langsung Coret!


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler