Mimpi Dapat Kerja, SPG-SPG Ini Malah Tertipu

Selasa, 22 Desember 2015 – 09:39 WIB
Ilustrasi. Foto: JPNN

jpnn.com - SAMARINDA – Puluhan wanita menjadi korban penipuan berkedok penawaran kerja di sebuah rumah makan di kawasan Kampung Jawa akhir pekan lalu. Para wanita itu sempat ditawari pekerjaan menjadi SPG oleh pria misterius.

Alih-alih mendapat pekerjaan, mereka malah harus kehilangan telepon seluler. Sebab, pelaku meminta para wanita itu mengumpulkan HP ketika sedang menjalani tes tertulis.

BACA JUGA: Sudah 3 Kali, Tanda Tangan Bapak Toleransi Umat Beragama Mimika Dipalsukan

Nah, ketika mereka sedang mengerjakan soal tes, pelaku malah membawa kabur tas berisi HP. Bukan hanya wanita-wanita cantik itu yang tertipu. Budi yang merupakan pemilik rumah makan juga ikut-ikutan jadi korban.

Pasalnya, pelaku meminta Budi menyiapkan ruangan dan hidangan untuk 21 orang wanita muda yang hendak dijadikan SPG itu.

BACA JUGA: SEHATI = Sehat Tanpa Korupsi

“Mintanya menu macam-macam. Janji setelah acara dibayar, tapi belum sempat dicicipi malah kabur,” beber Budi saat ditemui Samarinda Pos. (rin/jos/jpnn)

 

BACA JUGA: Mantan Polisi yang Jadi Bandar Narkoba Itu Masuk Sel Isolasi

 

 

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Basarnas: Pencarian Korban KM Marina Baru Masih Berlanjut Hingga...


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler