Minat Investor Asing Membaik, Dana Masuk Rp 6,8 Triliun

Senin, 30 Juli 2018 – 08:40 WIB
Ilustrasi rupiah dan dolar. Foto: JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Bank Indonesia (BI) mencatat aliran dana yang masuk (inflow) ke pasar saham dan surat berharga negara (SBN) hingga minggu ketiga Juli 2018 mencapai Rp 6,8 triliun.

Deputi Gubernur Senior BI Mirza Adityaswara mengungkapkan, ada perbaikan pada arus modal asing yang masuk ke pasar SBN.

BACA JUGA: Target Pertumbuhan Ekonomi Terancam Tak Tercapai

’’Inflow ada perbaikan gross di SBN posnya asing. Kalau kita bagi dengan saham, minat investor asing pada pasar SBN menunjukkan perbaikan,’’ jelas Mirza akhir pekan kemarin.

Mirza menjelaskan, pada minggu pertama Juli, aliran dana yang masuk ke pasar SBN sebesar Rp 1,5 triliun.

BACA JUGA: Distribusikan Kartu Berlogo GPN

Setelah itu, terjadi peningkatan pada minggu kedua menjadi Rp 3,7 triliun dan minggu ketiga menjadi Rp 6,4 triliun.

Sementara itu, di pasar saham, arus modal masuk baru terlihat pada minggu ketiga Juli dengan jumlah dana yang masuk Rp 400 miliar.

BACA JUGA: BI Agresif Distribusikan Kartu Berlogo GPN

’’Saham masih outflow pada minggu pertama Rp 1,6 triliun dan minggu kedua Rp 900 miliar. Namun, pada minggu ketiga, ada inflow Rp 0,4 triliun di pasar saham,’’ kata Mirza.

Artinya, net capital inflow pada minggu pertama Juli terhitung masih negatif Rp 280 miliar.

Baru pada minggu kedua net capital inflow sudah positif di angka Rp 3,2 triliun. Penyebabnya, inflow masuk ke pasar SBN.

’’Karena SBN masuk, jadi positif net-nya walau di saham masih ada outflow. Pada minggu ketiga, dua-duanya sudah masuk sehingga total Rp 6,8 triliun,’’ ujar Mirza. (ken/rin/c14/fal)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Alasan Utama BI Pertahankan Suku Bunga Acuan


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler