Mitsubishi Fuso Rilis 2 Varian Fighter X Untuk Kebutuhan di Pertambangan

Selasa, 07 Maret 2023 – 16:29 WIB
Mitsubishi Fuso Fighter untuk sektor pertambangan. Foto: KTB

jpnn.com, JAKARTA - PT. Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB) memperkenalkan Mitsubishi Fuso Fighter X Mining Equipment Version 2 dan Fuso Fighter-X Super Long Trip.

Kedua model truk besar Mitsubishi Fuso itu dihadirkan untuk memenuhi kebutuhan di sektor pertambangan.

BACA JUGA: Tahun Ini, Mitsubishi Fuso Optimistis Bisa Kuasai Pasar Kendaraan Niaga 45 Persen

Truk Mitsubishi Fuso Fighter X Mining Equipment Version 2 hadir membawa beberapa fitur baru yang merupakan penyempurnaan dari sebelumnya.

Fitur baru itu seperti ban khusus untuk digunakan di medan off-road dan pertambangan.

BACA JUGA: Mitsubishi Fuso Fighter Digadang Bisa Rebut Potongan Kue Milik Hino

Kemudian bumper depan lebih tinggi dari kompetitor, sehingga cocok untuk area off-road.

Sisi kenyamanan sudah dilengkapi kaca film, side visor, dan bumper hitam untuk tampilan yang lebih gagah dan tidak mudah kotor.

BACA JUGA: Mitsubishi Fuso Siap Layani Kebutuhan Perawatan Canter dan Fighter X Euro4

Sementara itu, Fighter-X Super Long Trip merupakan kendaraan Fuso Medium Duty Truk (MDT) yang dilengkapi dengan tangki bahan bakar ganda, dengan kapasitas maksimal hingga 400 liter.

Dengan demikian, konsumen tidak perlu ragu ketika membawa truk anyar itu lebih jauh untuk sekali pengisian bahan bakar.

Tangki ganda juga akan diaplikasikan di Fighter-X FN61FL SLT, FN61FL HD SLT, FN61FL HDR SLT, FN62FL HD SLT, FN62FL HDR SLT.

Adapun untuk varian dengan tangki bahan bakar tunggal juga masih tersedia.

"Kedua truk Fuso tersebut memiliki beberapa pembaruan yang berfokus pada bagian eksterior, kedua varian ini nantinya diharapkan akan mampu menopang penjualan truk di Indonesia," ujar General Manager of Product Strategy PT KTB Bayu Aprizal menambahkan. (rdo/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Mitsubishi XFC Concept Sapa Warga Pekanbaru, Siap Jadi Game Changer


Redaktur & Reporter : M. Rasyid Ridha

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler