Mobil Oleng Lantas Tabrak Pengendara Sepeda Motor, Satu Orang Tewas

Kamis, 25 Juni 2020 – 17:18 WIB
Warga mengevakuasi mobil usai menabrak pengendara sepeda motor hingga tewas. Foto: repro/sumeks.co

jpnn.com, PALEMBANG - Kecelakaan maut melibatkan mobil dengan sepeda motor terjadi di Jl Kolonel H Barlian, depan kantor Dinas Perhutanan, Km 6.5, Kecamatan AAL Palembang, Sumsel, Kamis (25/6/2020) dini hari.

Informasi yang dihimpun, pengendara sepeda motor Yamaha Mio BG 5131 AAN warna merah, meninggal dunia usai ditabrak mobil Toyota Avanza, warna silver bernopol BG 1159 PJ yang dikemudikan Al (17), seorang pelajar SMA di Palembang.

BACA JUGA: Viral Dua Cewek Berkelahi Gara-Gara Rebutan Cowok

Malam itu, Al bersama 6 orang temannya baru saja pulang bermain futsal di kawasan Pakjo. Mobil datang dari arah simpang Polda Sumsel menuju Hutan Wisata Punti Kayu.

Tiba-tiba mobil mengalami pecah ban setelah melintasi jalan rusak dan oleng langsung menabrak sepeda motor korban yang berada di depannya.

BACA JUGA: Pemalak Sopir Truk yang Viral Ini Akhirnya Diciduk Polisi, Lihat Tampangnya

Al yang diketahui warga Kompleks Bukit Nusa Indah, RT 47/49, Kelurahan Kebun Bunga, Sukarami, Palembang ini, mengaku saat kejadian tidak bisa mengendalikan setir mobil karena posisi ban sudah pecah.

Pengendara sepeda motor Iskandar (74), warga Perumdam, Blok H 1, RT 31/15, Palembang tewas di lokasi kejadian akibat tertimpa mobil. Korban mengalami luka di kedua tangan, paha kanan dan lutut kiri luka robek.

BACA JUGA: Marjin Meninggal Dunia Tertimpa Tower Tandon, Kondisinya Mengenaskan

Sementara itu, Kanit Laka Polrestabes Palembang Iptu Kurniawan SIk didampingi Aiptu Elvan SH petugas Poslaka 902 Pakjo menegaskan pihaknya telah melakukan olah TKP dan pemeriksaan.

“Pengendara motor yang tengah melaju satu arah ditabrak mobil dan meninggal dunia. Setelah menabrak motor, mobil Avanza kembali menabrak trotoar lalu menabrak tiang listrik, dan terbalik,” katanya.

BACA JUGA: Pamit Beli Air Minum, AS Malah Berbuat Terlarang di Sebuah Pondok

Seluruh penumpang termasuk pengemudi selamat. Ada 3 penumpang luka-luka dirawat di RS Myiria dan satu dibawa ke RSMH Palembang,”tukasnya.(dho)


Redaktur & Reporter : Budi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler