Modal Awal Menuju Copa

5 Sriwijaya FC v Arema 3 (Ekshibisi Copa Indonesia)

Kamis, 06 November 2008 – 09:35 WIB
PALEMBANG - Gong Copa Indonesia 2008/2009 telah ditabuhPertarungan menjadi juara kompetisi yang melibatkan kontestan dari tiga divisi langsung tersaji mulai hari ini

BACA JUGA: Problem Fisik Bikin Labil

Pembukaan Copa Indonesia itu ditandai dengan kemenangan Sriwijaya FC Palembang atas Arema Malang dengan skor 5-3 (1-0) dalam pertandingan ekshibisi di Gelora Sriwijaya,�Jakabaring, Palembang, tadi malam.

Dengan kemenangan itu, Sriwijaya FC menyempurnakan gelar juara Copa 2007
Namun, kemenangan tadi malam tidak diperoleh dengan mudah

BACA JUGA: Rahman Tantang Wladimir

Sebab, kemenangan tersebut baru bisa dipastikan Laskar Wong Kito (julukan Sriwijaya FC) lewat drama adu penalti.

Adu tendangan dari titik 12 pas tersebut harus dilakukan karena kedua tim berbagi imbang 1-1 di waktu normal 2 x 45 menit
Sriwijaya unggul lebih dulu ketika pertandingan baru berjalan sebelas menit berkat gol Toni Sucipto

BACA JUGA: Sinisa Mihajlovic Arsiteki Bologna

Singo Edan -julukan Arema- membalas lewat Emalue Serge dari eksekusi penalti pada menit ke-57Sriwijaya sebenarnya berpeluang menang sesuai waktu normal andai Keith Kayamba sukses mengeksekusi penalti pada ke-84Sayang, tendangan Kayamba berhasil diblok kiper Arema MYasir

"Saya salut dengan pihak yang menunjuk Arema sebagai tim yang tampil dalam pertandingan ekshibisiSebab, mereka membuat pertandingan ini berjalan menarikSoal kemenangan, kami jelas sangat bersyukurApalagi, para pemain mampu menghibur penonton," kata Rahmad Darmawan, pelatih Sriwijaya FC.

"Kami memang kalahTapi, kami cukup senang dengan penampilan anak-anak hari iniSetidaknya, ini bukti awal keseriusan kami untuk kembali menjadi yang terbaik di Copa," tutur Gusnul Yakin, pelatih Arema.

Dalam drama adu penalti rersebut, kiper SFC Afriyanto tampil sebagai pahlawanKiper yang masuk menggantikan Dede Sulaiman menit ke-76 itu berhasil menepis dua tendangan eksekutor Arema, Pello Benson dan Fandy Mochtar.�Afriyanto hanya gagal membendung eksekusi Souleymane Traore dan Arif Suyono.

Kecermerlangan Afriyanto diimbangi oleh para algojo SriwijayaEmpat di antara lima eksekutor Sriwijaya berhasil menjalankan tugasnyaYakni, Keith Kayamba, Ngon A Djam, Charis Yulianto, dan Toni SuciptoHanya Zah Rahan yang gagal mengeksekusi penaltiTendangannya melebar ke sisi kanan kiper Arema MYasir"Yang pasti, kami belajar banyak dari pertandingan iniApalagi, Arema tampil sangat bagus," sebut Rahmad.

Dengan kemenangan tersebut, Sriwijaya FC berhak menerima hadiah Rp 100 jutaSedangkan Arema mendapatkan Rp 75 juta sebagai runner-upTorehan Sriwijaya semakin lengkapSebab, sebelum pertandingan, dilakukan penyematan hadiah kejutan kepada Sriwijaya sebagai juara Copa Indonesia musim laluSriwijaya mendapatkan hadiah tambahan berupa cincin emasPihak sponsor Copa Indonesia memberikan 24 cincin yang masing-masing seberat 2,34 gramDi tiap cincin, terukir nama Sriwijaya FCSedangkan titel juara Copa Indonesia 2007 terpatri di sisi kiri dan kanan(fim/ko)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Adriano Tetap Jadi Pilihan Dunga


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler