Momen Hari menanam Pohon, Dicatut

Jumat, 07 November 2008 – 13:20 WIB
JAKARTA-Ada saja trik para oknum untuk mendapatkan keuntunganKali ini momentum Hari Menanam Pohon dan Bulan Menanam Pohon Nasional, yang akan di helat 28 November mendatang, dicatut.
Kepala Pusat Informasi Kehutanan, Masyhud, mengatakan, pihaknya mendapati kegiatan tersebut telah dimanfaatkan oleh pihak yang tidak bertanggung jawab

BACA JUGA: Nangkadak, Perkawinan Nangka dan Cempedak

"Modus yang dipergunakan adalah dengan membuat surat edaran untuk berpartisipasi dengan menawarkan pemasangan iklan di media luar ruang," katanya
Tak tanggung-tanggung, lanjutnya, pelaku dalam surat penawarannya tersebut menggunakan logo Departemen Kehutanan dan logo Indonesia Menanam, dengan nomor : 0128/TP/HMPI-BMN/VII/2008

BACA JUGA: Pertimbangkan Manajerial Alutsista

Surat tersebut ditandatangani oleh Yusuf Idris, SE, selaku Ketua Pelaksana
Di bagian kop surat tercantum alamat Jl

BACA JUGA: Imparsial : TNI Tak Boleh Berbisnis

Payakumbuh No11 Manggarai Jakarta Selatan, dan untuk lebih meyakinkan, surat tersebut ditembusi kepada Pusat Informasi Kehutanan.
"Berkenaan dengan beredarnya surat tersebut, dengan ini kami informasikan bahwa Departemen Kehutanan tidak pernah bekerjasama dengan pihak manapun untuk memasang iklan dalam bentuk apapun," ungkapnyaDia mengimbau, kepada pihak-pihak yang telah dikirimi surat tersebut, dimohon untuk berhati-hati dan tidak perlu dilayaniDepartemen Kehutanan sedang mengupayakan untuk menghubungi yang bersangkutan supaya mencabut surat, dan penggunaan logo Departemen Kehutanan dan logo Indonesia Menanam dalam surat tersebut.(lev)

BACA ARTIKEL LAINNYA... MMI Tolak Eksekusi Mati Amrozi CS


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler