jpnn.com - Manajer Manchester United (MU), David Moyes mengucapkan terima masih kepada pendukung Setan Merah, julukan Manchester United. Ucapan itu merupakan bentuk pernghormatan kepada fans yang setia bersama Wayne Rooney dkk meskipun MU berada dalam keadaan yang sulit.
Laman BBC melansir, dalam surat yang diterbitkan di Majalah MU, Moyes mengatakan bahwa masa sulit yang mereka alami bukan sesuatu yang direncanakan.
BACA JUGA: Barcelona Dikalahkan Valladolid, Xavi: Ini Menyakitkan
"Mendukung tim Anda ketika mereka menang mudah namun jauh lebih sulit ketika situasi tidak berjalan dengan baik dan kesetiaan yang Anda perlihatkan amat penting," kata Moyes seperti yang dikutip BBC, Jumat (7/3).
Bekas pelatih Everton ini memang menuai sorotan karena menurunnya penampilan MU. Di English Premier League, MU yang dulu selalu bersaing di papan puncak klasemen kini merosot tajam di papan tengah. Makanya, banyak fans setia Inggris meminta Moyes dilengserkan dan meminta kembali Alex Ferguson untuk melatih MU.
BACA JUGA: Dua Gol Villa Bawa Atletico ke Puncak La Liga
Moyes menggantikan Alex Ferguson yang mengakhiri jabatan di MU pada 1 Juli 2013 setelah mempersembahk trofi Liga Primer yang ke-13 kali.
Di bawah Alex Ferguson, Manchester United berhasil meraih 38 piala, termasuk dua Liga Champions, lima Piala FA, dan empat Piala Liga Inggris. (awa/jpnn)
BACA JUGA: Wenger Sebut Penampilan Oezil Brilian
BACA ARTIKEL LAINNYA... Pertama Kalinya, Sulut Gelar Liga Sepakbola
Redaktur : Tim Redaksi