Mungkinkah Jokowi Bertemu Prabowo Sebelum 22 Mei?

Sabtu, 18 Mei 2019 – 12:42 WIB
Kepala Staf Kepresidenan Moeldoko. Foto : Ricardo

jpnn.com, JAKARTA - Ketua Harian Tim Kampanye Nasional Jokowi - Ma'ruf Amin, Moeldoko mengharapkan ada pertemuan antara capres petahana dengan Prabowo Subianto sebelum 22 Mei 2019.

"Ya, itu sungguh kami harapkan sebelum 22 Mei, sudah terjadi (pertemuan)," kata Moeldoko, Jumat (18/5) malam.

BACA JUGA: Pernyataan Sikap Ketum PB HMI Terkait Potensi Teroris Beraksi pada 22 Mei

Moeldoko menjelaskan, sejauh ini pihaknya terus membangun komunikasi politik agar ada pertemuan antara elite pihaknya dengan kubu Prabowo. Langkah ini agar terjadi pertemuan dua capres dimaksud.

Kepala Staf Kepresidenan ini menekankan bahwa Jokowi sangat terbuka untuk rekonsiliasi.

BACA JUGA: Upaya Densus 88 Cegah Teroris Memanfaatkan Momentum 22 Mei 2019

BACA JUGA: Terungkap, Kubu Prabowo - Sandi Hanya Tolak Hasil Rekapitulasi di 5 Provinsi

"Pada dasarnya Pak Jokowi sungguh sangat terbuka dan ingin terjadi komunikasi sehat sehingga ini juga upaya menetralisasi situasi yang seolah kacau balau," kata dia.

BACA JUGA: Moeldoko Menyinyalir Ada Penunggangan di Agenda People Power

Mantan Panglima TNI ini menilai pertemuan antara Jokowi dengan Prabowo bisa menurunkan tensi politik. Dengan begitu, agenda kenegaraan bisa berjalan dengan damai.

BACA JUGA: Pernyataan Sikap Ketum PB HMI Terkait Potensi Teroris Beraksi pada 22 Mei

"Nanti kalau ada pertemuan antara dua pimpinan itu, kami berharap situasi makin cair. Ada upaya menuju ke sana," pungkas Moeldoko. (tan/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Analisis Moeldoko soal Pengulangan Skenario Ala Prabowo sejak 2014


Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler