Nadal Bisa Salip Sampras-Federer

Di Usia 22 Tahun, Koleksi Gelarnya Lebih Banyak

Selasa, 03 Februari 2009 – 07:36 WIB
Foto: REUTERS
MELBOURNE - Sukses Rafael Nadal menjadi juara Australia Terbuka 2009 menghilangkan segala keraguan terhadapnyaLapangan keras alias hardcourt telah dia taklukkan

BACA JUGA: Dari Kerusuhan hingga Kebangkitan Dokic

Dengan bekal itu, bisa saja dia mengubur ambisi Roger Federer untuk menyamai rekor 14 gelar grand slam Pete Sampras


Meski sudah menjadi petenis nomor satu dunia sejak Agustus tahun lalu, banyak pihak masih meragukan Nadal bisa sehebat Federer atau Sampras

BACA JUGA: Top Three Timur Tak Terusik

Kelemahan Nadal di hardcourt adalah penyebabnya
Itu tidak lepas dari fakta bahwa setiap tahun ada dua grand slam lapangan keras

BACA JUGA: Bingung Bagi Tiket All-Star

Sedangkan rumput (Wimbledon) dan tanah liat (Prancis Terbuka) masing-masing hanya sekali

Nah, sukses Nadal merangkai cerita sukses di hardcourt menjadi sinyal awal bahwa dia memiliki jalur cepat untuk menambah koleksi gelar grand slam-nyaSaat ini dia memiliki enam buah, masih terpaut jauh dari milik SamprasFederer (13 gelar grand slam) petenis aktif yang paling dekat dengan diaTetapi, bisa jadi dua atau tiga tahun mendatang Nadal yang menyalip lebih dulu

"Saya mencintai kemenanganSaya suka persaingan, bukan hanya di tenisSaya suka persaingan di berbagai bidang kehidupanKetika saya bersaing, saya menyukainya dan berjuang untuk menang,'' tutur Nadal seperti dikutip Reuters.

Hingga kini, Nadal sudah mengalahkan Federer sebanyak 13 kali dalam 19 pertemuanYang lebih mengkhawatirkan bagi Federer, Nadal mengalahkannya lima kali dalam tujuh final grand slamTiga yang pertama terjadi di Prancis Terbuka, grand slam yang seakan sudah menjadi milik NadalSedangkan dua kekalahan terakhir justru terjadi di turnamen yang menjadi favorit Federer, yaitu Wimbledon dan Australia Terbuka.

Berdasar data tersebut, tampak jelas bahwa Nadal adalah penjegal utama Federer untuk menyamai rekor SamprasSaat Federer kesulitan, Nadal malah muncul sebagai favorit baru untuk melampaui rekor SamprasTapi, Nadal belum mau membicarakan hal itu saat ini.

"Dia (Federer, Red) punya 13 grand slam, sedangkan saya baru enamDi ATP Masters Cup, dia sudah punya empat, saya belum sama sekaliJadi, tak ada yang perlu diperdebatkanSudah saya katakan, Roger tetap yang terbaikMungkin selanjutnya, saya bisa,'' beber Nadal.

Meski berdasar catatan jumlah gelar grand slam dia masih jauh dari Sampras dan Federer, indikasi awal sudah menunjukkan bahwa Nadal segera menyusul merekaSalah satunya, usianya yang masih begitu muda, 22 tahunPerjalanannya masih cukup panjang untuk meraih berbagai gelar tambahan.

Nadal sudah mendapatkan enam grand slam di usianya sekarangDi usia yang sama, Federer baru memiliki satu gelar, sedangkan Sampras baru tiga gelarNadal meraih seluruh gelar itu dalam 20 kali penampilan di grand slamSatu-satunya petenis yang mengunggulinya hanya legenda asal Swedia Bjorn Borg yang mendapatkan enam gelar grand slam dalam 18 kesempatan.

Keunggulan lain dari Sampras dan Federer tentu saja dari pencapaian Nadal di lapangan tanah liat Prancis TerbukaSampras dan Federer tak pernah menjuarai turnamen itu.

Keperkasaan Nadal pun memunculkan sebuah spekulasi baruDia diramalkan mampu menjuarai seluruh empat grand slam dalam tahun yang samaPrestasi seperti itu pernah dimiliki oleh petenis AS Don Budge (1938) dan legenda Australia Rod Laver (1962 dan 1969). (ady/ang)

BACA ARTIKEL LAINNYA... David Stern; Diam-Diam Rayakan Ultah Perak Memimpin NBA


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler