Naik Kereta Luxury 2, Menko Muhadjir Effendy Jajal Layanan Pemeriksaan GeNose C19

Jumat, 28 Mei 2021 – 18:26 WIB
Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (PMK) Muhadjir Effendy (kanan pakai topi dan jaket) di Stasiun Gambir, Kamis (27/5). Foto dok KAI

jpnn.com, JAKARTA - Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (PMK) Muhadjir Effendy meninjau layanan pemeriksaan GeNose C19 di Stasiun Gambir, Kamis (27/5).

Hal itu dilakukan Muhadjir sebelum kereta yang ditumpanginya berangkat menuju Purwokerto untuk tugas dinas.

BACA JUGA: Rayakan 1 Tahun Status Berizin dari OJK, DanaRupiah Banjir Program Berhadiah

Menko Muhadjir menyempatkan untuk mencoba langsung pemeriksaan dengan menggunakan GeNose C19.

“Dalam kunjungan kerja ke Purwokerto dan Cilacap, saya meninjau pelaksanaan GeNose C19 di Stasiun Gambir. Secara keseluruhan sudah berjalan dengan sangat baik dan karya anak bangsa ini bisa digunakan dengan baik untuk skrining cepat Covid-19,” ujar Menko PMK Muhadjir Effendy.

BACA JUGA: Industri Hasil Tembakau Hanya Dijadikan Sapi Perah oleh Pemerintah?

Dalam perjalanan dinas tersebut, Menko PMK Muhadjir Effendy menggunakan Kereta Luxury 2 yang dirangkaikan dengan KA Gajayana, berangkat dari Stasiun Gambir pukul 18.10 menuju Stasiun Purwokerto dengan jadwal kedatangan pukul 23.07.

Kereta Luxury 2 merupakan kereta jenis sleeper berkapasitas 26 seat dengan fasilitas serupa pesawat kelas bisnis.

BACA JUGA: Ladies, Ini 4 Makanan Sehat untuk Penderita Kanker Payudara

Direktur Utama KAI Didiek Hartantyo mengucapkan terima kasih kepada Menko PMK Muhadjir Effendy, yang telah mempercayakan layanan kereta api sebagai sarana transportasi untuk kunjungan kerjanya ke daerah.

“Kami berkomitmen untuk memberikan pelayanan terbaik bagi seluruh peumpang dengan selalu menerapkan protokol kesehatan secara disiplin,” kata Didiek.

PT Kereta Api Indonesia (KAI) mencatat layanan pemeriksaan GeNose C19 menjadi salah satu metode skrining cepat favorit pelanggan Kereta Api Jarak Jauh.

Sejak secara resmi dibuka pada 5 Februari 2021 sampai dengan 27 Mei 2021, KAI telah melayani 1 juta peserta pemeriksaan GeNose C19 di stasiun.

Saat ini KAI telah menyediakan 63 Stasiun di Jawa dan Sumatera yang melayani pemeriksaan GeNose C19 seharga Rp30 ribu.(chi/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Pengumuman dari KAI soal Layanan KRL


Redaktur & Reporter : Yessy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler