Nasri Tolak Salami Gallas

Minggu, 21 November 2010 – 08:38 WIB

WILLIAM Gallas bermain enjoy di Emirates tadi malamKekhawatiran defender Tottenham Hotspur itu menuai sambutan buruk dari fans Arsenal tidak terbukti

BACA JUGA: Perahu Naga Pria Sapu Bersih Medali

Siulan memang beberapa kali diterima Gallas dari fans mantan klubnya itu, tapi tidak ada yang berlebihan.
 
Justru, sambutan tidak ramah datang dari pemain Arsenal Samir Nasri
Itu setelah Nasri menolak menyalami Gallas di sesi sebelum pertandingan

BACA JUGA: Ukraina Dekati Marcello Lippi

Sebelum kickoff, biasanya didahului ritual saling bersalaman antara pemain dari kedua tim yang bertanding

 
Nah, Nasri yang berada di deretan paling belakang pemain Arsenal mengabaikan Gallas yang berdiri di urutan kedua pemain Spurs setelah kiper Huerelho Gomes

BACA JUGA: SFC Gelar Turnamen Segitiga

Kecuali Nasri, pemain Arsenal lainnya menyalami GallasBek kanan Arsenal Bacary Sagna bahkan bercanda dengan Gallas di terowongan menuju ruang ganti.
 
Beberapa jam sebelum pertandingan sebenarnya sudah beredar kabar bahwa Nasri tidak mau menyalami GallasHal itu diungkapkan salah seorang teman dekat Nasri kepada Daily MailPemicunya adalah perang dingin keduanya semasa masih setim di Arsenal
 
"Sekalipun keduanya bermain dalam satu tim selama dua tahun (2008-2010, Red), Samir tidak berbicara dengan Gallas selama setahun terakhirKarena itu, Samir tidak mau bersalaman dengan Gallas saat pertandingan nanti," kata teman Nasri yang tidak disebutkan namanya itu.
 
Pemicu permusuhan Nasri dan Gallas tak lepas dari isi dalam autobiografi Gallas yang menyebut adanya seorang pemain junior tidak tahu diri di timnas Prancis pada Euro 2008Gallas tidak menyebutkan nama pemain junior itu, tapi sudah menjadi rahasia umum apabila yang dimaksud adalah Nasri.
 
Padahal, perkaranya sepeleYakni tempat duduk di bus timnasKala itu, di skuad Les Bleus -sebutan timnas Prancis- masih ada yang namanya jurang pemisah antara pemain senior dan juniorNah, Nasri sebagai pemain junior tiba-tiba memilih duduk di deretan kursi yang biasanya diduduki pemain seniorKebetulan, Nasri duduk berdampingan dengan Gallas yang sudah berstatus pemain seniorGallas yang merasa tidak senang lalu mencueki Nasri, bahkan pindah tempat duduk
 
Kasus tolak jabat tangan mengingatkan kasus antara pemain Wayne Bridge (Manchester City) dan John Terry (Chelsea) musim laluKala itu, Bridge mengabaikan uluran tangan Terry sebelum bentrok kedua tim di Stamford Bridge 27 Februari lalu
 
Bridge melakukannya karena marah dengan ulah Terry yang berselingkuh dengan mantan pacarnya, Vannessa Perroncel, semasa kedua pemain masih rekan setim di ChelseaGara-gara perselingkuhan itu pula, Bridge menolak membela timnas Inggris karena bakal satu tim dengan Terry(dns/bas)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Gay Dipecat, Aguirre Ditunjuk


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler