jpnn.com, PADANG - Anggota DPR RI asal Sumatera Barat II, Hj. Nevi Zuairina menyerahkan bantuan untuk kemajuan pesantren Nurul Yakin di Kabupaten Padang Pariaman dan Pesantren Darul Ulum di Kabupaten Pasaman.
Penyerahan simbolis dana sebesar Rp 95 juta untuk masing-masing kedua pesantren dari dua kabupaten itu dilakukan pada 21 Oktober 2020. Penyerahan bantuan simbolis ini juga ia persiapkan untuk menyongsong Hari Santri Nasional pada 22 Oktober 2020.
BACA JUGA: Peringati Hari Santri, Politikus NasDem Ajak Pesantren Ciptakan Telenta Digital
"Alhamdulillah bantuan untuk pesantren ini dapat direalisasikan untuk beberapa pesantren yang memang perlu untuk mendapatkan stimulus sehingga berkesempatan mendapat kemajuan pada kualitas pendidikan di Sumatera Barat. Upaya ini dilakukan secara bertahap yang pada akhirnya ada upaya pemerataan pemberdayaan pesantren yang dibantu di seluruh Sumatera Barat," tutur Nevi.
Politikus PKS ini menjelaskan dalam bantuan-bantuan model pemberdayaan ini sedikit memerlukan waktu dalam realisasinya. Karena segala sesuatunya perlu tahapan dan tidak begitu saja langsung ada segala yang diperlukan. Perlu penyiapan-penyiapan sehingga realisasinya dapat dilakukan.
BACA JUGA: Andi Akmal Optimistis Perikanan Tangkap Akan Makin Berkembang, Begini Syaratnya
Anggota Komisi VI ini berharap agar setiap bantuan yang ada ini dapat berguna dan digunakan secara tepat dan efisien. Sehingga memang ada keberkahan dalam setiap anggaran bantuan yang telah direalisasikan.
“Saya berharap, bantuan ini dapat meningkatkan kualitas pendidikan agama dan pendidikan reguler sekaligus. Peningkatan skill siswa atau santri dan kenyamanan dalam proses belajar mengajar dapat diwujudkan. Sehingga Persiapan SDM unggul dan berakhlak mulia muncul dari putra-putri asal Sumatera Barat," tutup Nevi Zuairina.(fri/jpnn)
Simak! Video Pilihan Redaksi:
BACA JUGA: Enam Pati TNI AL Kompak Menghadap KSAL Laksamana Yudo, Ada Apa?
Redaktur & Reporter : Friederich