Ngetem di Terminal Bayangan, Trayek Bakal Dicabut

Selasa, 07 Juli 2015 – 13:10 WIB
dok jpnn

jpnn.com - JAKARTA - Pemerintah Provinsi DKI Jakarta akan menindak tegas trayek yang berada di terminal bayangan. "Cabut trayek," kata Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama di Balai Kota, Jakarta, Selasa (7/7).

Pria yang akrab disapa Ahok itu mengatakan, lebaran tidak boleh dijadikan momen untuk melakukan pelanggaran. Sebaliknya, lebaran harus dijadikan momen mendisiplinkan diri.

BACA JUGA: Wagub Djarot Minta Pemudik Jarak Jauh tak Gunakan Sepeda Motor

"Jangan mengatakan ini lebaran jadi boleh melanggar. Justru lebaran ini kami harus tegas," ujar mantan kader Partai Gerindra tersebut.

‎Mantan Bupati Belitung Timur itu mengaku masih menunggu laporan dari Kepala Dinas Perhubungan dan Transportasi Andri Yansyah mengenai tempat-tempat yang dijadikan terminal bayangan.

BACA JUGA: Djarot Minta Anak Buah Lebih Gencar Rampas Miras

"‎Kami lagi tunggu laporan. Buat lebaran ini kami mesti lihat juga tempatnya yang mana-mana aja," ucap suami Veronica Tan tersebut.

Sementara itu, Wakil Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat mengatakan, terminal yang ada saat ini sudah cukup. "Kami tak perlu buat terminal baru lagi. Udah cukup terminalnya. Terminal itu ada utama, induk, dan pendukung,‎" tandas Djarot. (gil/jpnn)

BACA JUGA: Basmi SOTR, Kapolda: Saya Minta Kapolres Gelar Razia Berskala Besar!

BACA ARTIKEL LAINNYA... Penyebab Kebakaran Terminal 2E Bandara Soetta Masih Misteri


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler