Niat Sita PCC, Dapatnya Ribuan Pil Koplo

Kamis, 28 September 2017 – 11:27 WIB
Dua pengedar ribuan pil koplo. Foto: JPG/Pojokpitu

jpnn.com, SIDOARJO - Satuan Narkoba Polresta Sidoarjo mengamankan ratusan ribu pil double L atau pil koplo siap edar dari tangan dua anggota sindikat pengedar narkoba.

Dua pelaku dari sindikat itu yakni masing masing berinisial ASL dan AL.

BACA JUGA: Sebanyak 35 Ribu Obat PPC Diamankan

Pelaku ditangkap ketika melakukan transaksi penjualan pil koplo di area Pasar Sukodono.

Petugas tengah beruru pil PCC di wilayah Sidoarjo, menangkap basah kedua pelaku tengah melakukan transaksi pil koplo.

BACA JUGA: Buka Bimtek PAN, Zulkifli Hasan Mengaku Was-was soal Pil PCC

Setelah dikembangkan, petugas kemudian menemukan ratusan ribu pil koplo yang siap jual dirumah tersangka ASL.

Guna mengelabui petugas saat melakukan transaksi, tersangka membungkus pil koplo dengan kemasan obat vitamin.

BACA JUGA: BPOM Beber Temuan PCC di Sejumlah Daerah

Selain menangkap kedua pelaku, polisi menyita seratus ribu pil koplo, dan setengah gram sabu.

Tadinya polisi berniat menelusuri keberadaan pil PCC yang sedang marak beredar.

Menurut Kasat Narkoba Kompol Sugeng Purwanto, dalam proses penjualan dari bandar ke pengedar, sindikat pengedar pil koplo ini menggunakan sistim ranjau.

"Sehingga menyulitkan pengembangan kasus tersebut," ujar Sugeng.

Dengan keberhasilan mengungkap pengedaran pil koplo ini, lebih dari puluhan ribu pelajar di Sidoarjo terselamatkan. (pul/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Duh, Banyak Banget Temuan Pil Gila PCC di Sulsel


Redaktur & Reporter : Natalia

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler