Nico Rosberg Jawara F1 Seri Austria

Minggu, 22 Juni 2014 – 21:50 WIB
Suka cita Nico Rosberg bersama trofi juara F1 Seri Austria. Getty images

jpnn.com - SPIELBERG- Mercedes kembali membuktikan dominasinya di balapan Formula 1 musim ini. Terbaru, Mercedes menempatkan pembalapnya di dua besar seri Austria.

Nico Rosberg mampu menjadi jawara setelah membukukan waktu satu jam 27 menit 54,976 detik dalam balapan yang dilangsungkan di Red Bull Ring, Minggu (22/6) malam WIB.

BACA JUGA: Pelatih Aljazair Sebut Korsel Pantas Lebih Diunggulkan

Posisi kedua ditempati rekan setimnya Lewis Hamilton. Bagi Mercedes, itu adalah kali keenam mereka bisa menempatkan para pembalapnya finish beriringan di dua besar.

Lima di antaranya bahkan dilakukan secara beruntun, yakni mulai seri kedua sampai keenam. Sementara posisi ketiga diduduki pembalap Williams, Valtteri Bottas. (jos/jpnn)

BACA JUGA: Ganda Putra Korsel Ingin Salip Rangking Ahsan/Hendra

Hasil balapan:

1. Nico Rosberg (Mercedes) 1:27:54.976
2. Lewis Hamilton (Mercedes) +00:01.932
3. Valtteri Bottas (Williams) 00:08.172
4. Felipe Massa (Williams) 00:17.358
5. Fernando Alonso (Ferrari) 00:18.553
6. Sergio Perez (Force India) 00:28.546
7. Kevin Magnussen (McLaren) 00:32.031
8. Daniel Ricciardo (RedBull) 00:43.522
9. Nico Huelkenberg (Force India) 00:44.137
10. Kimi Raikkonen (Ferrari) 00:47.777

BACA JUGA: Klinsmann Ingin Segera Permalukan Ronaldo

BACA ARTIKEL LAINNYA... Karena Van Gaal, Rooney Jagokan Belanda Juara Piala Dunia


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler