Nikita Mirzani Resmi Ditahan, Begini Kata Ferdinand

Selasa, 25 Oktober 2022 – 21:25 WIB
Nikita Mirzani saat mendatangi Polresta Serang Kota tampak didampingi Ferdinand Hutahaean. Foto: Polresta Serang

jpnn.com, JAKARTA - Aktris sekaligus kuasa hukum Nikita Mirzani resmi ditahan setelah menjalani pemeriksaan di Kejaksaan Negeri (Kejari) Serang, Selasa (25/10).

Kabar penahanan itu dibenarkan oleh politikus Ferdinand Hutahaean saat dihubungi JPNN.com.

BACA JUGA: Nikita Mirzani Ditahan, Kuasa Hukum Bakal Lakukan Ini

Ferdinand menyebut sahabatnya itu kini telah ditempatkan di Rumah Tahanan (Rutan) Serang.

"Iya, betul demikian. Tadi Niki ditahan kejaksaan," kata Ferdinand.

BACA JUGA: Nikita Mirzani Resmi Ditahan, Sahabat Malah Asyik di SIni

Sebagai teman dekat, Ferdinand menilai pemain film Nenek Gayung itu tidak seharusnya ditahan.

Sebab, dia menilai Nikmir-sapaan NIkita Mirzani, bersikap kooperatif selama menjalani kasusnya.

BACA JUGA: Pelimpahan Berkas Perkara Tahap 2, Nikita Mirzani Digiring Ke Kejari Serang

"Syarat penahanan itu, kan, ada beberapa hal, seperti melarikan diri, menghilangkan barang bukti, atau melarikan perbuatan," tutur Ferdinand.

Sebelumnya, Nikita Mirzani menjadi tersangka terkait kasus pelanggaran UU ITE dan pencemaran nama baik atas laporan Dito Mahendra.

Nikmir sempat ditangkap pihak Polres Serang Kota di lobi mal Senayan City, Jakarta Pusat, Kamis (21/7), lalu.

Namun, dibebaskan sehari setelahnya  dan diharuskan menjalani prosedur wajib lapor. (mcr31/jpnn)


Redaktur : Djainab Natalia Saroh
Reporter : Romaida Uswatun Hasanah

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler