Nono Sampono: Indonesia Perlu Reorientasi Strategi Pembangunan Nasional

Kamis, 30 September 2021 – 10:16 WIB
Diskusi Obrolan Senator bertajuk 'Pembangunan Daerah Kepulauan dalam Mengoptimalkan Potensi Negara Maritim' di Kompleks Parlemen Jakarta, Rabu (29/9). Foto: Humas DPD RI.

jpnn.com, JAKARTA - Wakil Ketua DPD Nono Sampono mengatakan Indonesia perlu melakukan reorientasi strategi pembangunan nasional mengingat ada 8 provinsi yang berbasis kepulauan.

“Arah kebijakan pembangunan memang harus diselaraskan atau setarakan. Azas keadilan harus dilakukan, dan kita harus berpihak ke delapan provinsi daerah kepulauan ini,” ujar Nono pada diskusi Obrolan Senator bertajuk 'Pembangunan Daerah Kepulauan dalam Mengoptimalkan Potensi Negara Maritim' di Kompleks Parlemen Jakarta, Rabu (29/9).

BACA JUGA: Senator Dorong RUU Daerah Kepulauan Segera Disahkan, 8 Provinsi Ini Sangat Butuh

Senator dari Maluku menyayangkan RUU Daerah Kepulauan yang sudah lama diperjuangkan belum ada respons serius dari pemerintah.

“Kami berharap ada respons pemerintah untuk secepatnya membahas RUU ini agar selesai," ujarnya.

BACA JUGA: Provinsi ini Terdiri dari 650 Pulau, Minta RUU Daerah Kepulauan Disahkan

Nono berharap melalui regulasi tersebut optimalisasi kemaritiman bisa segera dilakukan.

Menurutnya, ada persoalan-persoalan penting yang harus terjawab, yaitu ada beberapa daerah khususnya daerah kepulauan, yang harusnya menjadi persoalan serius.

BACA JUGA: Menagih Janji Jokowi Soal Visi Poros Maritim Dunia

“Kalau kita lihat disparitas pembangunan, baik antara kawasan, khususnya antara Jawa dan Luar Jawa, pulau besar dan yang berbasis kepulauan, ada persoalan serius di situ,” bebernya.

Pensiunan jenderal bintang tiga TNI AL itu menyampaikan bicara tentang RUU Daerah Kepulauan harus ada korelasi dengan pembentukan Indonesia sebagai poros maritim dunia.

Atas dasar itu, kata Nono, DPD sangat berharap RUU Daerah Kepulauan diselesaikan.

“Indonesia sebagai poros maritim dunia bukan sekadar visi dan cita-cita, tetapi tetapi juga berkaitan dengan doktrin. Jadi Indonesia harus dibangun sebagai kekuatan maritim, karena pada dasarnya secara geografi jelas Indonesia adalah negara kepulauan terbesar di dunia,” tegas Nono Sampono. (mrk/jpnn)

Simak! Video Pilihan Redaksi:


Redaktur : Sutresno Wahyudi
Reporter : Sutresno Wahyudi, Sutresno Wahyudi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler