ODGJ Bawa Keris Kejar-kejar Warga, Heboh

Kamis, 29 Oktober 2020 – 23:45 WIB
NS, warga Desa Bonjeruk, Kecamatan Jonggat Kabupaten Lombok Tengah, diamankan polisi karena mengejar warga dengan menggunakan senjata tajam, Kamis (29/10). Foto: antara

jpnn.com, PRAYA - Warga Desa Bonjeruk, Kecamatan Jonggat Kabupaten Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat, mendadak geger, Kamis (29/10).

Penyebabnya, seorang pria NS, orang dengan gangguan jiwa (ODGJ) tiba-tiba mengejar warga sambil membawa sejata tajam berupa keris sehingga aparat bersama warga setempat mengamankan NS untuk menghindari hal yang tidak diinginkan terjadi.

BACA JUGA: Kombes Erdi Chaniago Soal Penetapan Tersangka Bahar Smith

Kapolsek Jonggat, Iptu Bambang Sutrisno mengatakan, pihaknya telah melakukan kegiatan pengamanan terhadap Orang Dengan Gangguan Jiwa (ODGJ) yang membuat warga setempat resah. Dimana NS mengejar warga dengan membawa keris.

"Dia gila, sehingga kami amankan untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan," ujarnya kepada wartawan di kantornya.

BACA JUGA: Kapolrestabes Medan Soal Motif Penembakan Aiptu Robinson, Oh Ternyata

Dikatakan, dalam peristiwa itu tidak ada korban jiwa meskipun sempat ada anggotanya yang dikejar oleh ODGJ saat melakukan evakuasi. Namun, beruntung pihaknya berhasil mengamankan ODGJ itu ke Polsek.

"NS Telah kita bawa ke Rumah Sakit Jiwa di Selagalas setelah kita panggil pihak keluarga bersama Kepala Dusunnya," terangya.

BACA JUGA: Polisi Ungkap Motif Pembunuhan Pran yang Ditebas Pakai Pedang, Oh Ternyata

Berdasarkan keterangan dari pihak keluarga, bahwa NS mengalami gangguan jiwa karena faktor keluarga atau telah ada keturunan. Dan pernah menjalani pengobatan, namun penyakitnya kambuh lagi.

BACA JUGA: Mawar Dijemput Teman Pria dari Rumah, Dibawa ke Bedeng, Lalu Digilir, Begini Kronologinya

"Telah diobati selama tiga kali, namun kambuh lagi," katanya.(antara/jpnn)


Redaktur & Reporter : Budi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler