Oh Sehun EXO Jadi Brand Ambassador Whitelab

Senin, 07 November 2022 – 21:14 WIB
Whitelab menggandeng aktor Korea Selatan, Oh Sehun dari grup EXO sebagai brand ambassador. Foto dok. Whitelab

jpnn.com, JAKARTA - Produk perawatan kulit Indonesia, Whitelab menggandeng aktor Korea Selatan, Oh Sehun dari grup EXO sebagai brand ambassador.

Selain membangun branding untuk go internasional, juga menyadarkan masyarakat bahwa pria juga butuh skincare.

BACA JUGA: Oh Sehun EXO Didapuk Sebagai Whitelab’s Scientist Ganteng

"Mimpinya untuk go internasional dan juga mengedukasi bahwa pria juga butuh produk perawatan kulit," kata Brand Manager Whitelab Vanya Kanyaka dalam konferensi pers di Jakarta, Minggu (6/11). 

Produk perawatan kulit bukan hanya dibutuhkan wanita, tetapi juga pria. Karenanya, perlu edukasi demi meningkatkan kesadaran atas hal itu. 

BACA JUGA: Whitelab Sabet 5 Penghargaan Sepanjang 2021

“Kulit memang perlu dilindungi, apalagi jika terkena paparan matahari, polusi dan lainnya. Kandungan skincare juga bukan hanya untuk perempuan, tetapi juga pria,” ujarnya.

Selain memboyong Oh Sehun untuk menyapa para penggemar sekaligus pengguna Whitelab di Indonesia, juga digelar pameran terbesar, bertajuk Unveil the New Whitelab #ImCommitted di Laguna Atrium Mall Central Park, Jakarta, pada 2 – 6 November 2022. 

BACA JUGA: 3 Rekomendasi Basic Skincare Untuk Pria dari dr Annisa, Silakan Dicoba

Juga digelar beberapa acara interaktif, seperti gathering dengan komunitas “Certified Whitelabers”, bincang-bincang seputar kesehatan kulit dengan para pakar, pelayanan konsultasi perawatan kulit.

Commitment Pledge, dan aktivitas serum swap atau penukaran botol serum kosong dengan serum baru dari Whitelab secara gratis.

"Tujuan utama dari aktivitas penukaran serum ini adalah membantu perempuan untuk mencapai kulit impian mereka," tambah Vanya.

Pihaknya menyediakan 10 ribu botol serum untuk 10 ribu perempuan Indonesia yang ingin memulai langkah pertamanya merasakan manfaat dan efektivitas dari produk Whitelab. 

Kegiatan penukaran serum ini tercatat oleh museum rekor MURI sebagai “Brand Skincare Lokal dengan Penukaran Serum Terbanyak". (esy/jpnn)


Redaktur : Djainab Natalia Saroh
Reporter : Mesyia Muhammad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler