Optimis, Buru Aset Hingga Rp. 10 T

Jumat, 08 Oktober 2010 – 12:41 WIB

JAKARTA – Optimisme tinggi menyertai pemilik mayoritas Nobu BankMereka pun membidik  dalam 5 tahun mendatang Nobu Bank akan menjadi bank swasta nasional dengan basis aset sebesar Rp 10 triliun

BACA JUGA: Pemerintah Izinkan Impor Barang Jadi

Dari sini Nobu diharapkan bisa mengangkat daya saing dan kompetensi usaha kecil dan menengah sebagai fondasi kokoh pembangunan nasional.

Salah satu strategi yang akan ditempuh adalah permodalan yang selalu kuat, dukungan  pasar modal, profesionalisme, kehati-hatian yang pruden  serta pro nasabah kecil dan menengah
“Strategi Nobu akan berfokus pada permodalan yang selalu kuat, dukungan pasar modal, profesionalisme, kehati-hatian yang pruden, dan didukung dan melayani satu juta nasabah kecil dan menengah,” ujar Mochtar Riady di Jakarta.

Mochtar mengatakan, perencanaan jangka menengah dan panjang untuk mendukung target tersebut akan selesai dalam waktu enam bulan

BACA JUGA: XL Berikan Layanan Haji

Perencanaan pembangunan bank tersebut, menurut dia, akan berbasiskan pada kepercayaan


Sementara itu Presiden Lippo Group Theo L

BACA JUGA: XL Hadirkan Program Haji

Sambuaga mengatakan, untuk membangun bank ini, Mochtar Riady yang juga merupakan konglomerat papan atas tersebut akanmenginvestasikan reputasinya selama empat puluh tahun berkiprah dalam dunia perbankan nasional maupun Asia demi mengembangkan peran intermediasi di Indonesia.

Reputasi Mochtar Riady, kata Theo, adalah empat puluh tahun kifrahnya di perbankan menjadi jaminan bagi Nobu Bank"Reputasi Mochtar Riady selama empat puluh tahun berkiprah dalam dunia perbankan akan menjadi basis kepercayaan bagi Nobu Bank," katanya.

Sebagai bankir yang paling senior di Indonesia, dan yang pernah dinobatkan sebagai Asian Banker of the Year, Mochtar Riady memiliki reputasi yang sangat baik dan tidak pernah masuk dalam Daftar Orang Tercela (DOT)Theo yakin Mochtar Riady mampu mempertahankan bank-bank yang dikendalikannya tetap kokoh dan survive dalam menghadapi krisis demi krisis, sebagaimana terbukti mampu melewati krisis 1966 dan 1998“Pak Mochtar mampu mempertahankan Bank Lippo, sehingga bisa lolos melewati krisis dengan tetap menguasai pengelolaan bank dan tidak sampai diambil alih pengelolaannya oleh BPPN dan Bank Indonesia," katanya.

Manajemen baru Lippo Grup memiliki optimisme tinggiTheo, membuktikan kemampuan rofesionalisme dan prudensi Mochtar Riady dalam pengelolaan bank“Itulah sebabnya kembalinya DR Mochtar Riady ke dunia perbankan memperoleh izin dari Bank Indonesia.  Untuk itu, Mochtar Riady akan tetap mempertahankan, menjaga, dan mempertanggungjawabkan kepercayaan yang diberikan," pungkasnya(snd)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Laju IHSG Mulai Melambat


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler