Pagar Markas Polsek Sentolo Ditabrak Truk Fuso hingga Hancur, Ini Penyebabnya

Senin, 13 Desember 2021 – 19:30 WIB
Pagar Markas Polsek Sentolo, Kulon Progo, hancur ditabrak truk fuso yang mengalami rem blong. Foto: Humas Polres Kulon Progo.

jpnn.com, KULON PROGO - Satu unit truk Mitsubishi Fuso menghantam pagar Markas Polsek Sentolo di Kabupaten Kulon Progo, Daerah Istimewa Yogyakarta, Senin (13/12) sekitar pukul 7.50 WIB.

Tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini, tetapi pagar Polek Sentolo hancur.

BACA JUGA: Bang Edi Kecam Aksi Brutal Massa Beringas Membakar Markas Polsek Candipuro

Kecelakaan tunggal itu diduga akibat truk fuso berpelat nomor H 1321 TF tersebut mengalami rem blong saat melintas di Jalan Yogyakarta-Wates KM 16, Sentolo, Kulon Progo.

Peristiwa itu sempat mengagetkan warga maupun pengemudi lain yang berada di sekitar lokasi kejadian.

BACA JUGA: Tahanan Polsek Katikutana Meninggal di Sel, Kapolres Perintahkan Seksi Propam Melakukan Penyelidikan

Kepala Subbagian Hubungan Masyarakat Kepolisian Resor Kulon Progo Inspektur Polisi Satu I Nengah Jeffry mengungkapkan truk yang dikemudikan LW itu melaju dari arah timur ke barat.

Namun, sesampainya di TKP, truk itu oleng ke kiri. Truk itu pun menabrak pagar Polsek Sentolo.

BACA JUGA: Bripka RHL Oknum Polisi Pencabul Istri Tahanan Polsek Kutalimbaru Dipecat

Bagian depan truk penyok karena menabrak pagar yang terbuat dari semen.

Kerugian materiel diperkirakan mencapai Rp 2 juta.

"Untuk saat ini sopir masih dalam pemeriksaan," ungkap Jeffry saat dikonfirmasi, Senin (13/12). (mcr25/jpnn)


Redaktur : Boy
Reporter : M. Syukron Fitriansyah

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler