Pagi Hari, Halaman Indomaret Mulyorejo Mendadak Menegangkan, Dor Dor Dor

Rabu, 26 Januari 2022 – 09:19 WIB
Lokasi penangkapan kawanan penjahat di Indomaret Kelurahan Mulyorejo, Kota Malang, Senin (24/1). Foto: Ridho Abdullah/jpnn.com

jpnn.com, MALANG - Suasana pagi hari di sebuah minimarket, Indomaret Jalan Tebo Utara, Mulyorejo, Sukun, Malang mendadak menegangkan.

Suara tembakan senjata api memekikkan telinga terdengar beberapa kali yang membuat warga sekitar kaget.

BACA JUGA: Bubarkan Tablig Haikal Hassan, Ketua PAC Pemuda Pancasila Sebut Soal Radikalisme

Yoyok yang merupakan warga setempat sekaligus pemilik toko onderdil di depan minimarket itu mengaku kaget saat kejadian.

"Kejadiannya pada pukul sembilan pagi. Awalnya ada letusan lalu ramai banyak orang. Saya kaget ada kejadian itu," ucapnya, Senin.

BACA JUGA: Dewan Adat Dayak Mengutuk Keras Ucapan Edy Mulyadi, Siap-Siap

Tembakan pistol yang dilepaskan itu akibat bentrokan antara polisi dan kawanan perampok di lokasi kejadian.

Yoyok menceritakan saat proses polisi menangkap para penjahat itu terdapat dua mobil di lokasi.

BACA JUGA: Ada Diskon Minyak Goreng di Indomaret, Sikat Bun!

Kendati begitu, dia tidak bisa membedakan mana pelaku maupun polisi karena aparat berpakaian preman.

"Saya hanya melihat ada dua orang yang tangannya dibekuk ke belakang dan langsung dibawa,” ungkapnya.

Dia tak bisa memastikan aksi kawanan penjahat itu.

Namun, Yoyok mendengar dari warga sekitar, kawanan yang diringkus polisi itu berencana merampok Indomaret tersebut.

"Kabarnya, ya, perampok, cuma enggak tahu juga," ucapnya.

Kasat Reskrim Polresta Malang Kompol Tinton Yudho Riambodo menyatakan bahwa aksi kejahatan yang dilakukan kawanan tersebut ialah pencurian motor. 

"Sementara ini cuma curanmor saja. Kalau berapa dan detailnya bagaimana itu, masih kami dalami," imbuh Kompol Tinton. (JPNN Jatim)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Para Penganiaya 2 Pemuda di Jalan Sudah Digulung Polisi, Terima Kasih, Pak


Redaktur & Reporter : Rasyid Ridha

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler