PAN Anggap Penggelembungan Biasa

Jumat, 20 Maret 2009 – 17:44 WIB

JAKARTA - Ketua DPP Partai Amanat Nasional (PAN) Nurhadi M Musawir menyebut Penggelembungan Daftar Pemilih Tetap (DPT) seperti yang terungkap dalam Pilkada Jawa Timur merupakan hal biasa yang selalu terjadi hampir di seluruh daerah dan peristiwa pemilu.

“Penggelembungan DPT itu sudah jadi hal biasa dan itu selalu terjadi pada setiap pemilu dihampir seluruh daerah,” kata Nurhadi M Musawir, di press room MPR/DPR, komplek Parlemen, Senayan Jakarta, Jumat, (20/3).

Bahkan Nurhadi M Sawir menuding soal penggelembungan DPT itu  tidak hanya terjadi di Sampang dan Bangkalan Jawa Timur disaat akan terjadinya Pilkada gubernurHampir di seluruh Indonesia, baik dalam kegiatan pilkada bupati, walikota, gubernur hingga Pemilu Presiden, kejadian penggelembungan DPT sangat lumrah terjadi.

Di tempat yang sama, Anggota Fraksi Partai PDIP, Sabam Sirait menegaskan pernyataan Nurhadi M Musawir yang menganggap penggelembungan DPT merupakan hal biasa, sementara Sabam Sirait memandang kejadian itu sebagai hal luar biasa.

“Pengakuan Nurhadi itu sangat luar biasa

BACA JUGA: PPP Getol Usul Revisi UU Pemda

Komisi Pemilihan Umum harus menyelesaikan kejadian tersebut terlebih dahulu sebelum pemilu digelar 9 April mendatang,” tegas Sabam.

Setelah DPT bermasalah tersebut diselesaikan, lanjutnya, KPU harus menetapkan beberapa kebijakan untuk mengantisipasi agar kejadian itu tidak terulang kembali
“Daftar Pemilih Tetap merupakan elemen dasar untuk terwujudnya sebuah pemilu yang berkualitas,” tegasnya.

Sabam bisa memaklumi, dari sisi waktu memang sudah sangat mepet dan KPU punya berbagai kendala

BACA JUGA: KPK Disomasi MAKI

“Tapi bangsa dan negara ini kan punya pemerintahan
Inilah momentumnya bagi pemerintah untuk turun tangan menyelesaikan kemelut ini,” saran Sabam

BACA JUGA: Prabowo Soroti DPT Fiktif

(fas/JPNN)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Prabowo: Rakyat Bosan Dibohongi


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler