PAN Dukung Yuri Kemal di Pilkada Belitung Timur

Kamis, 20 Agustus 2020 – 20:52 WIB
Ketum PAN Zulkifli Hasan menyerahkan surat rekomendasi dukungan bagi pasangan Yuri-Anca maju di Pilkada Belitung Timur. Foto: Istimewa for jpnn.com

jpnn.com, JAKARTA - Partai Amanat Nasional (PAN) secara resmi memberikan dukungan kepada putra sulung Ketua Umum Partai Bulan Bintang (PBB) Yusril Ihza Mahendra (YIM), Yuri Kemal Fadlullah maju sebagai bakal calon bupati Belitung Timur 2020.

Penyerahan surat rekomendasi diserahkan langsung oleh Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan kepada pasangan bakal calon bupati dan wakil bupati Yuri Kemal Fadlullah-Nurdiansyah (Yuri-Anca) di Jakarta.

BACA JUGA: Pengakuan Pasangan Sejenis yang Tepergok Begituan di Dalam Mobil, Oh Ternyata

"Saya menyambut gembira, kita telah mengeluarkan dan menyerahkan SK untuk mengusung saudaraku Yuri Kemal Fadlullah di Pilkada Belitung Timur," ujar Sekretaris Jenderal PAN Eddy Soeparno dalam pesan elektronik yang diterima, Kamis (20/8).

Menurut Edi, sekarang ini eranya tokoh muda tampil untuk memimpin. Karena itu perlu diberi kesempatan yang sebesar-besarnya bagi orang muda, agar regenerasi berjalan dengan baik.

BACA JUGA: Begal Spesialis Cabut Kunci Motor di Jalan Keok Didor Polisi, Lihat Tampangnya

"Saya percaya, sekarang ini anak muda memang sudah bisa diberi tanggung jawab. Sudah terbukti banyak pemimpin-pemimpin di daerah itu berasal dari kalangan muda bisa berkarya dengan baik," katanya.

Eddy berharap sebagai sesama alumni Fakultas Hukum Universitas Indonesia (FHUI), Yudi nantinya dapat terpilih dan menjadi bupati yang dapat mengharumkan nama almamater.

BACA JUGA: Putra Sulung Bu Risma Berharap Diusung PDIP di Pilkada Surabaya

"Saya berharap sesama alumni, ini merupakan kebanggaan bagi FHUI. Saya yakin Yuri akan membawa FHUI menjadi harum lagi ketika nanti menjabat sebagai bupati muda, amiin," katanya.

Sementara itu, di tempat yang sama, Yuri Kemal Fadlullah mengucapkan terima kasih dan apresiasi setinggi-tingginya kepada Partai Amanat Nasional yang telah memberi dukungan.

"Alhamdulillah ini merupakan suatu berkah bagi kami. Ini menjadi tugas dan amanah, insyaallah akan saya emban jika nanti terpilih menjadi bupati, amin," katanya.

Dengan tambahan PAN, kini dukungan bagi Yuri-Anca menjadi 17 kursi.

BACA JUGA: Mobil Oknum Perwira Polisi Dicegat Lalu Diperiksa, Tak Disangka, Isinya Mengejutkan

"Muda-mudahan 17 kursi inilah yang dapat menghantarkan kami bersama Yuri dan Anca untuk maju di Pilkada 2020 dan menang, aamiin," pungkas Yuri.(gir/jpnn)

Yuk, Simak Juga Video ini!


Redaktur & Reporter : Ken Girsang

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler