PAN - PDIP Bersaing di Cilegon

Jumat, 13 November 2009 – 07:23 WIB
CILEGON – DPD Partai Amanat Nasional (PAN) Cilegon berencana merekomendasikan dua paket calon walikota dan wakil walikota Cilegon ke DPW PAN Banten untuk disetujui maju dalam bursa pilkada mendatangDua pasang ini terdiri dari calon internal dan eksternal yang akan disepakati melalui mekanisme rapat pleno DPD PAN

BACA JUGA: 8 Balon Gubernur Diadu di Universitas Bengkulu

Demikian dikatakan Ketua DPD PAN Cilegon Bahri Syamsu Arief.

Dijelaskannya, saat ini untuk calon internal yang akan dibahas antara lain Rusli Ridwan, Harianto, Yoyo Dwi M, Achmad Wahid, dan Bahri Syamsu Arief
Sedangkan untuk calon eksternal, pihaknya mengaku belum berani mempublikasikan

BACA JUGA: Panwaslu Minta Uang Kehormatan

“Untuk sementara, dari eksternal kita belum dapat publikasikan
Bagaimana posisi kader internal apakah walikota atau wakil walikota, itu tergantung bargaining position (posisi tawar, red) kita nanti,” kata Bahri.

Disinggung soal kriteria kepemimpinan yang akan diusung PAN, pihaknya menilai akan lebih memprioritaskan kualitas, elektabilitas, dan sikap amanah yang dapat dipertanggungjawabkan dari calon yang akan diusung

BACA JUGA: Bawaslu Akui Masih Kesulitan

“Tentu kita tidak ingin salah pilih, untuk itu harus benar-benar menentukan kriteria yang tepat,” katanya.

Sementara itu, nama MH Joni salah seorang bakal calon Walikota Cilegon mulai disebut-sebut bakal meramaikan bursa pilkada CilegonJoni yang merupakan salah satu direksi di salah satu perusahaan swasta di Ciwandan“Saya akan melakukan penjajakan ke beberapa partai, mohon doa dari rekan-rekan,” tandasnya.
 
Tak hanya Joni, nama anggota DPRD Cilegon asal F-PDIP Nana Sumarna juga berencana maju dalam pilkada mendatangSekjen PDIP Cilegon Agus Suparman dengan terang-terangan mengaku sejumlah pihak di partainya akan mendukung pencalonan Nana“Untuk mendorong hal itu kami akan melaksanakan rakercabsusTapi ada pula calon dari eksternal yang sudah melamar ke PDIP, yakni Humaedi, Sam Rahmat, dan Achyadi YusufKita juga mengimbau kader dan simpatisan harus rapatkan barisan mengawal kemenangan pilkada Cilegon 2010,” tandas Agus(fal)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Pilkada 2010 Kacau Bila Tunggu Revisi UU


Redaktur : Auri Jaya

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler