Pangdam Jaya dan Kapolda Metro Gelar Rapat, Bahas Apa?

Jumat, 18 Juni 2021 – 12:59 WIB
Pangdam Jaya Mayjen TNI Mulyo Aji saat memberikan keterangan di Polda Metro Jaya, Jumat (18/6). Foto: Humas PMJ

jpnn.com, JAKARTA - Pangdam Jaya Mayjen TNI Mulyo Aji dan Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Fadil Imran menggelar rapat koordinasi penanganan pandemi Covid-19.

Pembahasan tersebut dilakukan merespons adanya tren peningkatan kasus Covid-19 di ibu kota yang belakangan ini memprihatinkan.

BACA JUGA: Peserta Menduga Ada Kejanggalan dalam Tes Bintara Polri

Mayjen Aji mengatakan ada dua poin utama yang menjadi pembahasan dalam rapat koordinasi tersebut, yakni memaksimalkan vaksinasi Covid-19 dan pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM).

"Dua target yang harus dicapai oleh DKI Jakarta, yaitu herd immunity (melalui vaksinasi) dan PPKM," kata Aji di Gedung Balai Pertemuan Polda Metro Jaya, Jumat (18/6).

BACA JUGA: Bima Arya Sebut Situasi Bogor Saat Ini Genting

Kedua poin tersebut, kata dia, bakal menjadi target utama jajarannya dan Polda Metro Jaya sehingga bisa menekan laju pertumbuhan Covid-19 di Jakarta.

Di sisi lain, kata Aji, pihaknya juga akan melakukan evaluasi terhadap data perkembangan Covid-19 untuk dicocokkan dengan data milik Pemprov DKI.

Nantinya, dari data itu akan dilakukan langkah-langkah antisipasi sehingga penekanan laju perkembangan Covid-19 dapat terukur.

Dalam 1x24 jam itu masyarakat yang memiliki kontak dengan mereka yang positif Covid-19 sehingga berdampak pada penularan.

"Itulah yang hari ini kami evaluasi. Kami ukur nanti, kami cocokkan dengan pemda. Setelah kami dapatkan angka tadi maka kami akan sampaikan langkah-langkah lebih lanjut agar kegiatan dapat lebih terukur," kata Aji. (mcr3/jpnn)

Jangan Sampai Ketinggalan Video Pilihan Redaksi ini:


Redaktur & Reporter : Fransiskus Adryanto Pratama

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler