Para Santri Jual Harta Benda karena Khawatir Kiamat Sudah Dekat

Sabtu, 16 Maret 2019 – 07:07 WIB
Para santri di Ponpes Miftahul Falahil Mubtadin percaya soal kiamat sudah dekat. Foto: JPG/Pojokpitu

jpnn.com, MALANG - Pondok Pesantren (Ponpes) Miftahul Falahil Mubtadin (MFM) saat ini menjadi jujugan sejumlah warga Ponorogo, Jatim. Mereka berpindah ke wilayah Kasembon Malang, karena yakin kiamat sudah dekat.

Bahkan ada jemaah yang diminta menjual aset yang dimiliki untuk bekal akhirat dengan cara disetorkan ke pondok pesantren.

BACA JUGA: Begini Penjelasan Sebenarnya Tentang Fatwa Kiamat Sudah Dekat

BACA JUGA : Inilah Isi Fatwa Kiamat Sudah Dekat yang Bikin Panik Warga

 

BACA JUGA: Inilah Isi Fatwa Kiamat Sudah Dekat yang Bikin Panik Warga

Dampak isu tersebut, membuat banyak warga yang berasal dari sejumlah daerah ketakutan dan memilih pergi menuju Pondok Pesantren Miftahul Falahil Mubtadin yang bertempat di Kecamatan Kasembon Kabupaten Malang.

Seperti Gianti, salah satu warga asal Watu Bonang, Ponorogo ini. Dia mengaku bergabung dalam jemaah Ponpes MFM untuk mendalami ilmu agama.

BACA JUGA: Khofifah Geregetan Ada Isu Kiamat Sudah Dekat

BACA JUGA : Begini Penjelasan Sebenarnya Tentang Fatwa Kiamat Sudah Dekat

 

Gianti mengatakan dari awal dia bergabung karena tidak tahu agama Islam, sekaligus juga untuk menyiapkan diri jika dalam waktu dekat akan terjadi kiamat.

"Saya tak sendiri, bergabung sebagai jamaah bersama anak dan suami," kata Gianti.

Gianti membenarkan ada banyak santri yang membawa sejumlah bahan pokok ke dalam pondok. Bahan pokok tersebut sengaja dibawa untuk kebutuhan sehari-hari di pondok pesantren.

Sementara M Romli pengurus ponpes MFM mengatakan, terkait santri yang jual harta tanpa diketahui Ponpes.

"Kami hanya mengajarkan 10 tanda kiamat dan persiapan dalam mengahadapi kelaparan panjang. Sedangkan santri yang jual hartanya, di luar kewenangan Ponpes," kata M Romli.

Dia membantah ada fatwa  tidak masuk akal yang beredar terkait kiamat sudah dekat.

BACA JUGA : Beredar Fatwa Kiamat Sudah Dekat, Warga Langsung Jual Harta Kekayaan

Sebelumnya beredar isu kiamat sudaj dekat yang sempat viral. Sejumlah santri Miftahul Falahil Mubtadiin dari berbagai daerah telah menyiapkan diri untuk akhir Zaman itu.

Di antaranya persiapan dalam menghadapi kekeringan dan kelaparan berkepanjangan. Santri juga menjual harta bendanya sebagai persiapan jelang kiamat.(yan/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Beredar Fatwa Kiamat Sudah Dekat, Warga Langsung Jual Harta Kekayaan


Redaktur & Reporter : Natalia

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler