JAKARTA - Persatuan Rakyat Desa Nusantara (Parade Nusantara) hari ini (11/11) rencananya menggelar aksi penggalangan dana untuk korban bencana alam di tanah airAksi yang melibatkan 300 ribu masa ini digelar serempak dari Anyer sampai Panarukan
BACA JUGA: Prioritaskan Bantuan Bencana Daripada Kurban
Hal ini diungkapkan oleh Pembina Utama Parade Nusantara Budiman Sudjatmiko, dalam diskusi Pembaruan Desa dan Siaga Bencana, di Jakarta, kemarin (10/11/2010).“Aksi ini dimaksudkan untuk mendukung sekaligus menyindir bantuan dari pemerintah bagi korban bencana alam yang sering terlambat dan gagap harus berbuat apa dulu,” katanya
BACA JUGA: Gelar Pahlawan Gus Dur Tertunda
“Parade Nusantara adalah induk organisasi para Kepala Desa dan Perangkat desa di Indonesia
Budiman menambahkan, sekitar 70 persen rakyat Indonesia hidup di desa
BACA JUGA: Mahfud M.D Promosikan MK ke Obama
Artinya, rakyat desa adalah komunitas terbesar dari bangsa iniSementara, lanjut Budiman, 65 persen problem nasional tersebar secara merata di lebih dari 72 ribu desa di IndonesiaKantong-kantong kemiskinan, kebodohan dan keterbelakangan ada di desa-desa seluruh Indonesia.“Karena itulah, kita akan melakukan aksi serentak penggalangan dana untuk korban bencana alam di IndonesiaSebab sebagian besar bencana itu terjadi di pedesaan,” papar anggota DPR Komisi II dari Fraksi PDI-P itu.
Sementara, Ketua Parade Nusantara Sudir Santoso, di tempat yang sama mengatakan aksi penggalangan bantuan ini, tidak hanya akan dilakukan besok sajaPara perangkat desa baik di Jawa maupun di luar Jawa akan melakukan kegiatan lanjutan seperti mendatangi dari pintu ke pintu masyarakat desanya untuk meminta sumbangan dan menghimpunnya yang kemudian disalurkan ke PMI dan media lain yang punya instrumen penyalurnya.
"Ini juga untuk memberikan pembelajaran ke pemerintah pusat bahwa ketika masyarakat desa bangkit maka kekuatan yang dihimpun oleh rakyat desa akan melebihi kekutaan yang dihimpun oleh pemerintah baik pusat, provinsi, maupun kabupaten," pungkas Sudir(dms)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Densus Tangkap Teroris
Redaktur : Tim Redaksi