jpnn.com - SURABAYA --Satu lagi oknum anggota polisi terjerumus narkoba. Dia adalah Brigadir TY. Diketahui, Brigadir TY berdinas sebagai anggota Satsabhara Polsek Sawahan. TY diamankan setelah polisi menggeledah tempat kerjanya dan ditemukan satu poket sabu-sabu (SS) di laci meja kerjanya.
Dari data yang dihimpun, sebelum ditangkap di Polsek Sawahan, anggota dari Satuan Reserse Narkoba (Satresnarkoba) Polrestabes Surabaya menangkap seorang kurir narkoba. Dari hasil pemeriksaan dan pengembangan, si kurir ini baru saja mengirim pesanan SS pada Brigadir TY.
BACA JUGA: Lagi Asyik, Dua LC Cantik Dicokok Tim Gabungan
Polisi akhirnya melakukan penggerebekan di rumah Brigadir TY. Namun, tidak ada hasilnya. Setelah itu, polisi bergerak ke Polsek Sawahan, tempat Brigadir TY berdinas.
Di sana, polisi reserse narkoba ini langsung memeriksa tempat kerjanya. Dan didapati satu poket SS. Akhirnya, Brigadir TY tak bisa berkutik dan diamankan ke Mako Satresnarkoba Polrestabes Surabaya di Jalan Sikatan 1, Surabaya. Penangkapan itu terjadi pada Selasa (19/3).
BACA JUGA: Ampuuun! Tak Dilayani Istri, Nenek 85 Tahun pun Jadi
Kasatresnarkoba Polrestabes Surabaya AKBP Donny Adityawarman membenarkan telah menangkap oknum anggota Unit Sabhara Polsek Sawahan. Namun, dia enggan berkomentar banyak terkait penangkapan itu.
“Siapapun yang terbukti terlibat narkoba, termasuk polisi pasti akan kami tindak tegas,” kata AKBP Donny Adityawarman, kemarin (1/4).
BACA JUGA: Todongkan Senpi ke Warga, Curanmor Pun Santai Melenggang Pergi
Sementara itu, ditempat terpisah Kapolsek Sawahan Kompol Agus Bahari juga mengakui penangkapan anggotanya. Tapi, untuk proses penangkapannya, Agus mengaku tidak tahu karena waktu kejadian sedang dinas luar.
“Saya juga kaget ketika mendengar informasi tersebut. Namun setelah saya pastikan ternyata memang anggota saya sudah dikeler," kata Kompol Agus Bahari.
Agus memastikan tidak akan membela anggotanya yang terbukti terlibat dalam kejahatan. Untuk itu ia menyerahkan sepenuhnya penanganan kasus itu ke Satresnarkoba Polrestabes Surabaya. Apalagi sekarang ini kepolisian sedang gencar-gencarnya melakukan Operasi Berantas Sindikat Narkoba (Bersinar) 2016.
“Semoga ini bisa menjadi pelajaran bagi anggota lain agar jangan sekali-kali terlibat narkoba," tegasnya. (yua/rud/flo/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Polisi Amankan 872 Gram Sabu dan Rp 250 Juta, Ini Tersangkanya
Redaktur : Tim Redaksi