jpnn.com, JAKARTA - Paranormal Mbah Mijan coba menerawang ratusan korban KM Sinar Bangun yang sampai saat ini belum juga ditemukan.
Menurut dia, hingga pencarian hari ke-8 ratusan korban yang belum ditemukan masih ditahan oleh makhluk gaib. Dari hasil penerawangannya, korban masih berada di lokasi tenggelamnya kapal tersebut.
BACA JUGA: Keluarga Sepakat Pencarian Korban KM Sinar Bangun Dihentikan
"Korbannya masih di lokasi sama saat KM Sinar Bangun tenggelam. Cuma memang ada korban yang bisa langsung ke atas dan ada juga yang ditahan makhluk gaib,'" ujar Mbah Mijan dalam acara Pagi-pagi Pasti Happy, Senin (2/7).
Dia menyebutkan, masyarakat di sekitar Danau Toba pasti punya kepercayaan sendiri mengenai legenda Ikan Emas. Di dalam ilmu gaib, Ikan Emas memang termasuk salah satu hewan gaib.
BACA JUGA: Jenazah Berjaket Merah di Dasar Danau Toba Itu Adalah Dika
"Saya tidak mau memengaruhi hasil penyelidikan dari aparat, tapi penerawangan saya para korban ini ditahan oleh penghuni Danau Toba. Yang disukai makhluk halus biasanya ditahan. Sedangkan yang tidak dilepas sehingga bisa mengapung ke atas," tuturnya.
Keberadaan para korban ini, lanjutnya, tidak bisa dilihat secara kasat mata. Hanya orang tertentu yang bisa merasakan keberadaan para korban ini. (esy/jpnn)
BACA JUGA: ROV Milik BPPT Tersangkut Tali KM Sinar Bangun
BACA ARTIKEL LAINNYA... KM Sinar Bangun di Dasar Danau Toba, Posisi Terbalik
Redaktur : Mesya Mohamad
Reporter : Mesya Mohamad, Yessy