Parpol Masih Minim Bacaleg Perempuan

Jumat, 06 Juli 2018 – 20:06 WIB
Pemilu. ILUSTRASI. Foto: Dok. JPNN.com

jpnn.com, SIDOARJO - Belum ada satu pun di antara 16 partai politik yang mendaftarkan bakal calon legislatif (bacaleg)-nya di KPU Sidoarjo, Jatim.

Sebagian besar berencana mendaftar mendekati masa akhir pendaftaran.

BACA JUGA: Parpol Jangan Daftarkan Bacaleg yang Terlibat Tiga Pidana

Mereka masih menggodok nama-nama bacalegnya. Mempertimbangkan nama-nama yang bakal didaftarkan.

Bahkan, beberapa partai besar masih mencari tambahan bacaleg. Misalnya, PAN dan Gerindra.

BACA JUGA: Pendaftaran Bacaleg di Kota Bekasi Dibuka

Keduanya sama-sama kekurangan bacaleg perempuan. ''Sejauh ini kami masih kekurangan dua bacaleg perempuan untuk dapil Waru-Taman dan dapil Sidoarjo 2,'' kata Sekretaris DPD PAN Sidoarjo Emir Firdaus.

Karena masih mencari tambahan bacaleg tersebut, PAN disebut Emir belum memasukkan berkas pendaftaran ke KPU.

BACA JUGA: Hari Pertama, Belum Ada Parpol Daftarkan Caleg ke KPU Batam

Masa pendaftaran dibuka mulai 4 Juli sampai 17 Juli nanti. Karena waktu masih panjang, PAN tidak ingin terburu-buru.

Hal yang sama dipilih Gerindra. Mereka juga baru akan mendaftar pada masa akhir pendaftaran.

''Kami ingin sempurnakan daftar bacaleg kami dulu. Sebab, kami masih kurang dua bacaleg perempuan,'' ungkap Ketua DPC Gerindra Sidoarjo M. Rifai.

Lalu, bagaimana dengan Rifai? Mendaftar atau tidak? Sebab, Rifai diputus bersalah oleh Pengadilan Negeri (PN) Sidoarjo dalam perkara dugaan ijazah palsu.

Rifai mengajukan kasasi dan hingga saat ini putusannya belum terbit. ''Saya tetap maju. Saya sudah konsultasi ke KPU dan disebut tidak masalah,'' ucapnya.

Rifai menyebut, yang tidak boleh maju adalah mantan napi koruptor. ''Saya tidak tersangkut itu. Jadi, saya putuskan tetap maju lagi,'' katanya. (fim/c14/ai/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... AMPG Dorong Perempuan Milenial Melakukan Perubahan


Redaktur & Reporter : Natalia

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler