Pascaputusan MK, Jurkamnas TPN Ganjar-Mahfud Ucapkan Selamat Bekerja kepada Prabowo-Gibran

Selasa, 23 April 2024 – 19:12 WIB
Arsip. Jurkamnas TPN Ganjar-Mahfud, Oktafiandi melaksanakan Training of Trainer kepada ratusan orang relawan Baraya Kang Okta (BKO) di Kopi Lendot, Desa Sadamantra, Kecamatan Jalaksana, Kabupaten Kuningan, Rabu (7/2/2024). Foto: TPN Ganjar-Mahfud

jpnn.com - JAKARTA - Juru Kampanye Nasional Tim Pemenangan Nasional Ganjar Pranowo-Mahfud MD, Oktafiandi mengucapkan selamat bekerja kepada pemenang Pilpres 2024, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka.

Oktafiandi yang akrab disapa Jay menyampaikan itu setelah Mahkamah Konstitusi membacakan putusan sengketa Perselisihan Hasil Pemilihan Umum (PHPU) Pilpres 2024 pada Senin (22/4).

BACA JUGA: Menolak Gugatan Ganjar, Tiga Hakim MK Berbeda Pendapat

"Selamat kepada pemenang, dan selamat menjalankan tugas dan menyelesaikan pekerjaan rumah untuk kembali merajut harmoni kebangsaan," kata Jaya, Selasa (23/4).

Jay menjelaskan bahwa situasi global yang berdampak pada kondisi dalam negeri saat ini penting untuk diselesaikan.

BACA JUGA: Mahfud: Sepanjang Sejarah MK, Kalau Menyangkut Pemilu, Tidak Pernah Dissenting Opinion

Dia mengulas bahwa nilai dolar saat ini menekan mata uang rupiah.

Kemudian potensi titik perang di sejumlah negara, juga berpotensi memengaruhi situasi dalam negeri.

BACA JUGA: Jadi Jurkamnas Paslon 02, Khofifah Diyakini Tak Banyak Dongkrak Elektabilitas Prabowo

Ditambah lagi, saat ini sejumlah harga kebutuhan pokok di dalam negeri juga mengalami kenaikan.

"Karena itu, kondisi ini lebih layak mendapatkan perhatian serius," ungkap Jay.

Selanjutnya, Jay mengucapkan terima kasih dan apresiasi kepada seluruh elemen masyarakat, aktivis, hingga akademisi, yang selama ini satu napas dalam memperjuangkan demokrasi.

"Mas Ganjar dan Pak Mahfud kemarin sudah menyatakan menerima putusan ini dengan lapang dada dan mengucapkan selamat kepada Pak Prabowo dan Mas Gibran atas putusan ini, dan selamat bertugas mudah-mudahan negara ini makin baik," kata Jay. (*/boy/jpnn)

Jangan Lewatkan Video Terbaru:


Redaktur & Reporter : M. Kusdharmadi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler