PDAM Bangun 1,5 juta Sambungan Baru

Rabu, 15 Oktober 2008 – 15:43 WIB
JAKARTA—Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) diminta untuk membangun 1,5 juta sambungan baruHal ini sebagai bagian dari target pemerintah sebesar 10 juta sambungan

BACA JUGA: DKI Tertibkan BTS

Keinginan Menteri Pekerjaan Umum Djoko Kirmanto itu diungkapkan saat membuka seminar "10 Juta Sambungan Baru Air Bersih 2013" di Jakarta, Rabu (15/10).

"Mudah-mudahan penambahan sambungan baru ini dapat direalisasikan dalam jangka waktu 2009 - 2010 ke depan," kata Djoko.

Dengan sambungan baru 1,5 juta unit, menurut Menteri PU akan dapat melayani 5 juta penduduk kebutuhan air minum dari saat ini sebanyak 7,1 juta unit layanan.

"Kapasitas terpasang PDAM seluruh Indonesia mencapai 137 meter kubik per detik
Di mana 45 persennya di perkotaan, 10 persen desa, serta 24 persen layanan nasional," ungkapnya.

Dia juga mengimbau agar ke depan PDAM lebih fokus pada penambahan sambungan baru serta restrukturisasi utang baik pokok Rp 1,4 triliun dan denda/bunga Rp 3,1 triliun

BACA JUGA: TNI Pertegas Hilangnya Merah Putih di Masjid Raya Banda Aceh

Di samping mencari sumber pendanaan dari internal, perbankan, kontrak usaha bersama, serta menerbitkan surat utang (obligasi).

"Saya harapkan DPRD dan Pemda tidak membebani PDAM yang cakupannya masih di bawah 80 persen
Kalau sudah 100 persen maka bisa diikutkan dalam Pendapatan Asli Daerah (PAD)," tandas Menteri PU.

Selain masalah utang dan penambahan sambungan baru, PDAM diminta menekan kebocoran fisik dan manajemen yang mencapai 40 persen masih di bawah sasaran pemerintah 20 persen.

"Harus pasang target, ada pengurangan tingkat kebocoran kurang dari lima persen setiap tahunnya," cetus Djoko lagi

BACA JUGA: Tim Antikorupsi Pemprov Sumut Diragukan

(esy)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Berhenti dari Kapolri, Sutanto Jadi Panglima


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler