PDIP Bali Terus Perjuangkan Mega jadi Capres

Sabtu, 03 Desember 2011 – 17:42 WIB

JAKARTA - Menjelang Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), yang dijadwalkan 10 Desember di Bandung, Jawa Barat, jajaran pengurus partai itu di sejumlah daerah menyatakan, siap mendukung kembali Megawati Soekarnoputri, menjadi calon presiden 2014.

Ketua DPD PDIP Bali, Anak Agung Oka Ratmadi SH, mengatakan pihaknya tetap mendukung Megawati, yang sekarang Ketua Umum DPP PDIP untuk dicalonkan kembali menjadi capres 2014“Sejauh ini kami di Bali belum melihat capres yang bakal dijagokan partai kecuali Bu Mega

BACA JUGA: Golkar Ingin Pemilu Serentak Mulai 2014

Popularitas Mega belum tertandingi sehingga pantas nama yang bersangkutan diperjuangkan,” ujar Oka Ratmadi yang akrab dipanggil Tjok Rat, Jumat (2/12).

Tokoh Puri Satrya yang juga menjabat Ketua DPRD Bali ini mengatakan, terlepas dari ada pendapat kalau Mega terlalu tua harus dicalonkan, Tjok Rat mengatakan, untuk memimpin bangsa ini tidak boleh memilih pemimpin yang salah
“Yang tua belum tentu kalah dengan yang muda

BACA JUGA: Menkumham Diminta Tidak Ragu Loloskan Parpol Baru

Justru yang tua itu pemikirannya lebih idealis dan bijaksana,” katanya.

Selain dinilai lebih mumpuni, alasan mencalonkan lagi Mega, kata Tjok Rat, karena dukungan dari masyarakat terutama kader PDIP sendiri yang masih menganggap Mega yang pantas dicalonkan partai untuk menduduki kursi presiden mendatang
Bahkan, dukungan tersebut juga sejalan dengan hasil survei beberapa lembaga yang masih menempatkan Mega layak menjadi presiden.

Ditanya apakah ada perpecahan dalam tubuh PDIP dalam soal pencapresan dalam Rampimnas nanti karena adanya  dua nama yang diusung yakni Mega dan anaknya Puan, Tjok Rat membantah  isu itu.

“Tidak ada perpecahan dalam tubuh PDI-P khususnya Bali soal capres

BACA JUGA: Demokrat Tak Akan Lindungi Kader Berkasus

Semuanya berjalan biasa dan kembali saya tekankan kalau soal capres Mega, belum ada kader PDIP yang mampu menandinginya,” ujarnya(tus/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... KIP Aceh Diminta Taati Qanun


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler