jpnn.com, JAKARTA - Mantan politikus Partai Demokrat Roy Suryo menanggapi sikap pihak DPD PDI Perjuangan DKI Jakarta yang menyerahkan kasus Ruhut Sitompul kepada kepolisian.
Adapun Ruhut Sitompul telah dipolisikan karena menggunggah foto Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan memakai koteka di Twitter.
BACA JUGA: Panglima Kopatrev Marah Kepada Ruhut, Kalimatnya Menohok
"Nah, kalau PDIP sudah mau 'Lepas Tangan' untuk menyerahkan kasus (kadernya) Si Ruhut Sitompul ini ke kepolisian, berarti sudah rada-rada waras," kata Roy dalam keterangannya, Minggu (15/5).
Mantan Menteri Pemuda dan Olahraga itu pun juga meminta PDI Perjuangan menyerahkan kadernya, Harun Masiku, yang masih jadi buronan KPK.
BACA JUGA: Novel PA 212: Saya Ingin Sekali Memotong Kuping Ruhut Sitompul
"Sekalian Si Harun Masiku juga diserahkan, itu baru namanya gentle dan menghormati hukum. Kasihan polisi sudah cari-cari belum ketemu-ketemu juga, loh," ujar Roy Suryo.
Sebelumnya, meme Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengenakan pakaian adat Suku Dani, Papua, menjadi sorotan publik.
BACA JUGA: PDIP Serahkan Nasib Ruhut Sitompul kepada Polisi
Meme orang nomor satu di DKI Jakarta itu pun diunggah politikus PDIP Ruhut Sitompul melalui akunnya di Twitter.
"Ha ha ha kata orang Betawi usahe ngeri X Sip deh," tulis Ruhut Sitompul dikutip JPNN.com, Kamis (12/5).
Ruhut Sitompul dilaporkan karena meme tersebut. (cr1/jpnn)
Video Terpopuler Hari ini:
Redaktur : Dedi Yondra
Reporter : Dean Pahrevi