jpnn.com, JAKARTA - PDI Perjuangan (PDIP) merayakan HUT Tentara Nasional Indonesia (TNI) ke-77 secara sederhana di DPP PDIP, serta mengucapkan syukur kepada seluruh prajurit TNI.
Sekretaris Jenderal (Sekjen) PDIP Hasto Kristiyanto merayakan bersama eks KSAU Marsekal TNI (Purn) Agus Supriatna, eks Deputi Bidang Pemantapan Nilai-nilai Kebangsaan Lemhanas RI Laksamana Muda TNI (Purn) Yuhastihar, eks Kepala BNPB Letjen TNI (Purn) Ganip Warsito, Wakil Ketua Komisi I DPR RI Utut Adianto, Anggota Komisi IX DPR RI Krisdayanti, dan Pengamat Militer Connie Bakrie.
BACA JUGA: Menjelang Pemilu 2024, Puan Bilang PDIP dan Golkar Perlu Menyamakan Persepsi
Hasto menyebutkan Ketua Umum PDIP punya perhatian besar untuk TNI.
"Bu Megawati Soekarnoputri punya perhatian begitu besar ke TNI. Ingin tentara-tentara makin gagah perkasa. PDI Perjuangan mengucapkan syukur, dari sejarah TNI dibangun oleh Bung Karno dan saat Bu Mega jadi presiden anggaran dari Rp 498 miliar jadi Rp 21 triliun," kata Hasto di DPP PDI Perjuangan, Minggu (9/1)
BACA JUGA: Pertemuan Airlangga-Puan Membuka Jalan Lebar Koalisi Golkar dan PDIP di Pilpres 2024
Perayaan ulang tahun secara sederhana itu, dilanjutkan dengan makan bersama.
Hasto mengambilkan nasi uduk dengan lauk pauk, seperti ayam ingkung hingga tempe kepada Ganip sebagai perwakilan TNI.
BACA JUGA: Tembok MTsN 9 Roboh, PDIP: Capres Anies Baswedan Menyepelekan Banjir
"Ayam ingkung ini ayam petarung, lengkap dengan sajiannya semuanya mencerminkan Indonesia negara subur," lanjutnya.
Dia juga menyebutkan Megawati Soekarnoputri selalu berpesan tentang kedaulatan pangan, pertanian, kelautan untuk dikembangkan dari hulu ke hilir.
"Sistem pertanian kita diperbaiki dan terintegrasi maka tidak akan ada rakyat Indonesia kelaparan," tutur Hasto.
Hasto juga mengucapkan selamat kepada Panglima TNI Jenderal TNI Andika Perkasa, Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad) Jenderal TNI Dudung Abdurachman, Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono, dan Kepala Staf Angkatan Udara (Kasau) Marsekal TNI Fadjar Prasetyo.
"Keluarga besar PDI Perjuangan mengucapkan Dirgahayu TNI ke-77. TNI adalah kita, salam bela negara!," kata Hasto.
Sebelum perayaan HUT Ke-77 TNI, PDIP juga mengadakan talkshow dengan tema 'TNI adalah Kita'. Sejarah, Kepeloporan, dan Desain Masa Depan TNI.
Hasto menyampaikan PDIP memiliki komitmen dalam menjaga tegaknya negara Pancasila berdasarkan UUD 1945 kebhinekaan Indonesia dan juga NKRI.
Menurut Hasto, Indonesia merupakan negara besar, yang tidak boleh dikerdilkan oleh negara-negara lain.
"Kita adalah negara besar dan seharusnya kekuatan angkatan perang kita terus bangun sehingga kita tidak mudah itu dikerdilkan negara-negara tetangga kita," ujar Hasto.(mcr8/jpnn)
Video Terpopuler Hari ini:
Redaktur : Elvi Robiatul
Reporter : Kenny Kurnia Putra