PDIP Wajibkan Calegnya Pasang Spanduk Megawati dan Jokowi

Jumat, 23 November 2018 – 13:54 WIB
Hasto Kristiyanto. Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - PDI Perjuangan mewajibkan calon anggota legislatifnya menggunakan spanduk berisi gambar Soekarno, Megawati Soekarnoputri, Joko Widodo dan Ma'ruf Amin dalam masa kampanye ini.

"Bagi setiap caleg, saat memasang alat peraga kampanye, wajib untuk memasang gambar Pak Jokowi dan Maruf Amin. Bung Karno dan Ibu Megawati Soekarnoputri," kata Sekretaris Jenderal PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto dalam Workshop dan Bimbingan Teknis (Bimtek) untuk caleg PDI-P tingkat DPRD Provinsi dan Kabupaten/Kota di kawasan Jakarta Barat, Jumat (23/11).

BACA JUGA: Perkenalkan, Ini Kiai Musik Pendukung Prabowo

Dia melanjutkan, PDI Perjuangan harus berpegang pada pemikiran Bung Karno untuk meraih kemenangan pada Pemilu 2019.

"Bangkitkan semangat Soekarno. Kenalkan Soekarno ke anak muda karena pemikiran Soekarno sangat cocok untuk mereka. Jadikan mereka soekarnois," pungkasnya.

BACA JUGA: Pak Amien Paham Betul Muhammadiyah Tidak Berpolitik Praktis

Dalam acara ini, hadir Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo dan Ketua DPP PDI Perjuangan Bambang D H serta beberapa petinggi PDIP lainnya. (tan/jpnn)

BACA JUGA: TKN Tantang Kubu Prabowo-Sandi Tawarkan Program Alternatif

BACA ARTIKEL LAINNYA... Fahri Sebut Perut Bangsa Sudah Bergantung Pada Asing


Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag
PDIP   Jokowi   Pilpres 2019  

Terpopuler