Pebasket Naturalisasi Indonesia Dikontrak Tim NBA

Jumat, 01 Oktober 2021 – 22:02 WIB
Marques Bolden saat bermain di Summer League bersama Washington Wizard. Foto: Washington Wizard

jpnn.com, JAKARTA - Pemain naturalisasi Indonesia Marques Bolden dikontrak oleh tim Utah Jazz untuk mengarungi NBA 2021/22.

Bolden merupakan pemain naturalisasi Indonesia yang diharapkan bisa membawa skuad Garuda menembus ajang FIBA World Cup 2023.

BACA JUGA: Polisi Tangkap Sopir Gran Max Penabrak Lari Pemotor, Pelaku Ternyata

Kiprah Bolden sebelum menjadi warga negara Indonesia (WNI) sempat mencicipi bermain untuk Cleveland Cavaliers.

Mantan rekan Zion Williamson itu tercatat pada musim terakhirnya bersama Duke University mencatatkan rata-rata 5,3 points, 4,5 rebound dan 1,7 blok dari bermain 19,0 menit per gim.

BACA JUGA: Pebasket Rivaldo Tandra Putuskan Pensiun Dari Dunia Basket

Sebelum memperkuat Utah Jazz, Bolden tampil di tim Summer League Washington Wizard selama pramusim.

Dikontraknya Bolden dengan tim NBA membuat manajer timnas bola basket Indonesia Maulana Fareza Tamrella bangga.

BACA JUGA: 2 Polisi Diserang, Kapolres Pegang Pundak Pelaku Sambil Bawa Parang

Bolden menjadi pemain naturalisasi Indonesia yang akan berlaga di ajang NBA.

Meski sudah dikontrak tim NBA, Maulana Fareza Tamrella berharap Marques Bolden bisa bergabung dengan latihan timnas bola basket Indonesia menjelang tampil di Kualifikasi FIBA World Cup 2023.

"Bangga juga ada nama pemain Indonesia pada kompetisi NBA nanti. Jika memungkinkan, Marques akan bergabung dengan tim nasional Indonesia saat kami melakukan latihan di Las Vegas, Amerika Serikat awal November nanti,” ungkap Maulana Fareza Tamrella dalam laman resmi IBL.

Utah Jazz tidak hanya mengontrak Marques Bolden untuk mengarungi NBA musim ini. Tim yang bermarkas di Vivint Arena juga merekrut jebolan Saint Mary’s yakni Malik Fitts.

Bersama Utah Jazz, Marques akan bergabung bersama pemain timnas Filipina di Asian Games 2018 Jordan Clarkson serta beberapa pemain bintang seperti Rudy Gobert, Joe Ingles, Donovan Mitchel, dan Eric Paschall. (ibl/mcr16/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... 200 Aplikasi Jahat Serang Hp Android di Indonesia, Ini Daftarnya, Buruan Hapus!


Redaktur : Rasyid Ridha
Reporter : Muhammad Naufal

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler