jpnn.com, SURABAYA - Tim Anti-Bandit Polsek Kenjeran, Surabaya meringkus dua pria yang sedang asik menyedot sabu-sabu di poskamling.
Pelaku adalah Memet Hariyanto (44) dan tetangganya Kairul Anwar (27).
BACA JUGA: Oki Tertangkap Sebelum Berhasil Nyabu
Keduanya ditangkap dengan barang bukti sepoket sabu yang dibeli secara patungan.
Saat disergap polisi, keduanya sempat membantah tengah mengonsumsi sabu.
BACA JUGA: Pecandu Narkoba, Sekali Transaksi Habis Rp 16 Juta
"Mereka berdalih tengah duduk di Poskamling untuk menjaga kampung.
Namun, saat digeledah, polisi menemukan satu poket sabu seberat 0,3 gram, dan alat isap yang sempat dilemparkan tak jauh dari Poskamling.
Dengan barang bukti itu, keduanya langsung diamankan ke Polsek Kenjeran.
"Di hadapan penyidik, keduanya mengaku telah mengonsumsi sabu-sabu sebanyak 3 kali," imbuh Cipto.
Keduanya membeli sabu-sabu dari seorang pengedar seharga Rp 150 ribu, dengan cara patungan.
BACA JUGA: Campur Sabu-Sabu dalam Saset Kopi
Mereka mengaku mengonsumsi sabu-sabu untuk menambah stamina saat bekerja. (pul/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Suami Cari Ikan, Istri Cantik Malah Pesta Sabu dengan 2 Pria
Redaktur & Reporter : Natalia