Pedrosa Malang, Repsol Panggil Aoyama

Sabtu, 15 Oktober 2016 – 08:46 WIB
Dani Pedrosa. Foto: AFP

jpnn.com - MOTEGI - Apa mau dikata. Salah seorang pembalap favorit publik di Twin Ring Motegi, Jepang, Dani Pedrosa harus absen di MotoGP Jepang musim ini.

Pedrosa mengalami patah selangka kanan, usai celaka di tikungan 90 derajat Sirkuit Twin Ring Motegi, dalam free practice kedua, Jumat (14/10).

BACA JUGA: Usung Tagline Football For All, Moeldoko Ingin Rangkul Semua Pihak

Tikungan yang menekuk tajam ke kanan setelah trek lurus panjang menurun itu membuat rider Repsol Honda tersebut terlempar dari motornya dan menghujam keras ke gravel. 

Begitu akan masuk ke tikungan 11 (90 derajat) roda belakang juara GP Jepang musim lalu tersebut kehilangan cengkereman pada permukaan aspal. Tapi ketika kembali mendapatkan cengekeraman ban bagian belakang motornya malah melemparkannya ke udara. Tubuhnya jatuh di bagian luar Tikungan 11 sebelum terseret ke gravel.

BACA JUGA: Andik Khawatir Timnas Gagal Tampil di Piala AFF

Saat akan bangkit tangan Perdrosa memegangi dada kanannya. Setelah melewati pemeriksaan dokter memastikan tulang selangka kanannya patah. Bos Repsol Honda Livio Suppo menyatakan, Pedrosa langsung diterbangkan pulang ke Spanyol untuk menjalani perawatan lebih lanjut. 

''Saya sangat sedih. Saya berharap bisa membalap di balapan kandang Honda dan salah satu trek favoritku,'' ucap Pedrosa seperti dilansir Crash. 

BACA JUGA: Surat FIFA Tegaskan Kongres PSSI Jadi 10 November

Absennya Pedrosa di Motegi dan juga kemungkinan besar dua seri berikutnya Australia dan Malaysia akan merugikan Honda. Khususnya untuk perebut gelar konstruktor di akhir musim. Saat ini Honda memimpin klasemen konstruktor dengan raihan 291 poin unggul 14 poin dari Yamaha. 

Sementara bagi Pedrosa, hampir pasti dia akan kehilangan posisi keempat di klasemen pembalap di Jepang. Posisinya saat ini dikuntit ketat oleh pembalap Suzuki Ecstar Maverick Vinales dengan selisih tipis enam poin. 

Sementara Repsol Honda langsung memanggil mantan juara 250 cc Hiroshi Aoyama untuk menggantikan Pedrosa. Ini akan menjadi penampilan pertama pembalap cadangan Honda itu setelah setahun tak membalap. Musim 2015 rider 34 tahun itu juga turun menggantikan Pedrosa saat absen karena menjalani operasi arm pump. 

Aoyama juga pernah turun menggantikan Pedrosa pada 2011 juga karena mengalami patah tulang selangka di Assen. ''Pertama aku ikut sedih dengan kondisi Dani dan berharap dia segera pulih. Ini bukan cara yang kuinginkan untuk kembali membalap tapi bagaimana lagi, aku akan mencobanya dan memberikan yang terbaik bagi Honda di hadapan sahabat serta fans,'' ucap pembalap 34 tahun tersebut.

Aoyama mempunyai catatan 68 start di kelas premium. Finis terbaiknya adalah urutan keempat di Jerez musim 2011. ''Aku tidak bisa menggunakan nomor start-ku #7 karena sudah digunakan Mike Jones (pengganti Hector Barbera di Avintia-Ducati). Jadi aku akan gunakan nomor #73 yang pernah aku pakai di musim pertamaku di kelas 250 cc,'' kata Aoyama di Motosport. (cak/adk/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Mamak: Sampaikan Salam Terima Kasih Saya untuk Jakmania


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler